Kamis, 13 Februari 2020

Tingkatkan Pelayanan, Satlantas Polres Enrekang Delivery BPKB


Metromilenial.com,Enrekang-
Untuk memudahkan pelayanan bagi masyarakat dalam mengurus Buku Pemilik Kendaraan Bermotor (BPKB), Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) dan Tanda Nomor Kendaraan Bermotor (TNKB), Satuan Lantas Polres Enrekang membuka layanan pengantaran yakni “BPKB DELIVERY” bagi masyarakat.

Kasat Lantas Polres Enrekang, AKP Abdul Azis, S.H. melalui Kanit Regident Sat Lantas Polres Enrekang IPTU Suyitno, Kamis (13/02/2020) mengatakan, program tersebut merupakan salah satu implementasi dari Program peningkatan pelayanan publik yang lebih mudah bagi masyarakat dan berbasis TI, yang dilaksanakan oleh Satlantas Polres Enrekang.

“Sudah sejak lama dan setidaknya sudah secara tidak langsung membantu masyarakat terutama yang memiliki kendala ataupun kesibukan untuk mengambil langsung ke kantor kami,” ujarnya.

Pelayanan delivery ini lanjutnya, diberlakukan setelah masyarakat melakukan pengurusan yg berkaitan dengan BPKB. Setelah itu, petugas akan mengantarkan BPKB langsung ke alamat masyarakat yang sudah melakukan pengurusan.

Menurutnya, tidak ada kategori khusus bagi masyarakat untuk dilayani program tersebut. Semua masyarakat bisa dilayani dengan program ini. Hanya saja, jumlah personelnya terbatas. Sementara personelnya memiliki banyak kegiatan.

Apabila kegiatan sedang padat, pihaknya tidak bisa melakukan delivery ke seluruh wilayah Kabupaten Enrekang. Jadi, untuk sementara program delivery ini baru dilaksanakan di sekitar daerah perkotaan Enrekang saja.

Dia berharap, kedepan masyarakat dapat semakin terbantu dengan adanya inovasi pelayanan publik ini. Sehingga, kepercayaan masyarakat terhadap Polri semakin meningkat.

“Untuk sementara masih kami prioritaskan dalam kota. Sebab, kendaraan dan personel yang mengantar hanya satu saja,” pungkasnya.(Bahri)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar