Senin, 07 September 2020

Hadiri Pesta Panen Tudang Sipulung, Bupati Sidrap Beryukur

Redaktur Pelaksana
BAHRI LAYYA


Metromilenial.com, Sidrap— Bupati Sidrap H.Dolla Mando hadiri pesta panen di Desa Bulucenrana, Kabupaten Sidrap, Senin, (07/09/2020).

Dalam sambutannya Bupati Sidrap H.Dolla Mando, mengungkapkan rasa syukurnya atas hasil panen yang dicapai warga Desa Bulucenrana, yang sangat signifikan di tahun ini, dan semoga tahun depan bisa lebih meningkat.

 ” Saya bersyukur atas hasil panen yang dicapai warga Desa Bulucenrana, dan kedepan bisa lebih meningkat lagi,” Ujar Bupati Sidrap H.Dollah Mando.

Kegiatan pesta panen tudung sipulung diselanggarakan di Coppo Batu Desa Bulucenrana, Kecamatan Pitu Riawa, Kabupaten Sidrap, Sulawesi Selatan, Senin, (7/09/2020) pukul 11.00 WITA.

Kegiatan Tahunan yang dilaksanakan setiap tahun setelah panen tersebut diikuti oleh 6 Dusun didesa Bulucenrana Kecamatan Pituriawa Kabupaten Sidrap pada bulan september setiap tahunnya.

Hal yang menarik dalam perayaan pesta panen warga tersebut adalah sifat Gotong royong semua warga di desa Bulucenrana dalam menyumbang untuk kegiatan perayaan pesta panen tersebut dengan cara menyumbang uang dari hasil panen padi yang dikumpul oleh panitia untuk dipakai membeli kerbau yang dipotong pada acara tudang sipulung tersebut ditambah sumbangan ayam kampung dari semua Dusun yang ada di desa Bulucenrana.

Pada perayaan pesta panen tahun 2020 ini ada 2 kerbau yang dipotong dan ratusan ekor ayam kampung sumbangan dari warga semua dusun.

Pada perayaan pesta panen Tudang sipulung tahun ini turut dihadiri Addatuang Sidenreng ke 25 DR.Ir.H.Andi Achmad Sapada, SE,MM didampingi dewan adat, Camat Pituriawa, Camat Pituriase, Kepala desa Bulucenrana Andi Oddang Wakil ketua DPRD fraksi partai Gerindra kab.Sidrap Kasman, staf kantor Dinas pertanian Sidrap dan tokoh masyarakat Desa Bulucenrana.(Bah)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar