Sabtu, 15 Agustus 2020

Jelang Hari Kemerdekaan RI Ke -75,Kasat Lantas Polres Pinrang Bagikan Puluhan Bendera Merah Putih Gratis Ke Warga Tak Mampu

Redaktur Pelaksana
BAHRI LAYYA





Metromilenial.com,
Pinrang- Sat Lantas Polres Pinrang melaksanakan pembagian bendera merah putih beserta tiang bendera secara gratis kepada masyarakat yg kurang mampu di Kab. Pinrang, Sabtu (15/08/2020).

Kasat lantas Polres Pinrang AKP. Dharmawaty SE, MM menyampaikan maksud dan tujuannya membagikan bendera kepada masyarakat yaitu sebagai wujud kepedulian kami sebagai anggota Polri untuk membangun kembali jiwa nasionalisme  dan cinta tanah air  Republik Indinesia dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) RI Ke 75 tahun 2020 dalam masa pandemi covid 19,"Jelas Dharmawaty.

Kasat lantas berparas cantik ini membagikan 47 bendera dan tiang bendera kepada masyarakat yang kurang mampu untuk di pasang Depan rumahnya. Warga  yang menerima bendera memberi respon positif, haru, bahagia bangga, dan bahkan ada yg meneteskan air mata.

"Masyarakat merasa sangat di perhatikan dan barusan terjadi ada pejabat tinggi kepolisian yg membagikan bendera, " kata warga Pinrang bernama  ibu Weni.

Kapolres Pinrang AKBP Dwi Santoso S. IK, MH sangat mengapresiasi kegiatan positif yang di laksanakan Sat Lantas Polres Pinrang.(Bah)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar