Minggu, 11 Oktober 2020

Pesta Panen Di Sidenreng, Bupati Sidrap Ikut Mappadendang Dan Mattojang

Redaktur : Bahri Layya


Metromilenial.com,Sidtap--
Bupati Sidrap, H. Dollah Mando meghadiri pesta panen yang oleh suku Bugis dinamakan "Mappadendang" di Kelurahan Sidenreng, Kecamatan Watang Sidenreng, Kabupaten Sidrap, Ahad (11/10/2020).


Acara dimulai dengan penumbukan lesung Dollah Mando bersama Camat Watang Sidenreng, Hidayatullah Abbas dan Kapolsek Matitengngae, Iptu Abdul Samad, yang dilanjutkan berbagai pertunjukan.

Ada juga atraksi ayunan raksasa atau "Mattojang", di mana Bupati Sidrap menyempatkan diri mencoba ayunan raksasa itu.

Selain itu, acara dirangkaikan peresmian gedung baruga oleh Bupati Sidrap, dengan pengguntingan pita sebagai tanda peresmian.

Bupati Sidrap, Dollah Mando dalam kesempatan itu menyampaikan rasa syukur dan bahagia atas hasil panen yang didapat warga.

"Pesta panen merupakan sebuah perayaan yang sifatnya adalah ungkapan rasa syukur atas sebuah keberhasilan. Begitu juga halnya apa yang kita lakukan pada hari ini, menyelenggarakan acara mappadendang sebagai ungkapan rasa syukur atas karunia yang telah diberikan oleh Allah SWT," ujarnya.

Terkait pembangunan baruga, Bupati juga merasa bangga apa yang sudah dicanangkan beberapa tahun yang lalu kini sudah terwujud. Kendati demikian, Ia berharap pengembangan baruga diperluas serta beberapa area di sekitar baruga dibuat permanen, pasalnya pemerintah ke depannya mencanangkan acara serupa yang lebih besar yakni acara Mappadendang tingkat kecamatan.

"Saya bangga dan gembira dengan bangunan baruga saat ini, inilah salah satu bentuk dukungan dan perhatian pemerintah kami kepada warga sidenreng. Ke depannya pengembangan bangunan akan lebih diperluas lagi untuk bisa menampung orang lebih banyak, " tutur Dollah.

Meskipun di tengah suasana kegembiraan pesta panen "Mappadendang", namun Bupati Sidrap di sela-sela acara, tak lupa menyapa warga untuk mengedukasi dan mengingatkan warganya untuk senangtiasa menggunakan masker serta mematuhi protokol kesehatan covid-19.

"Ingat, pandemi Covid-19 masih melanda, protokol kesehatan tetap dijalankan di tengah aktivitas maupun saat menggelar sebuah hajatan," pesannya sesaat sebelum meninggalkan lokasi.

Acara ini juga turut dihadiri Lurah Sidenreng, Irham Imran, Bhabinsa Sidenreng, Sertu Usman, Bhabinkamtibmas Sidenreng, Aiptu Alwin, tokoh masyarakat dan agama, serta warga perantau Sidenreng.(Bah)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar