Rabu, 31 Maret 2021

Inspektorat Sidrap Akan Perketat Mutu Proyek,Rencanakan Joint Audit Bersama BPKP


Jurnalis: Bahri Layya


Metromilenial.com,Sidrap--
Inspektur Daerah Sidenreng Rappang, Dr H. Muhammad Rohady Ramadhan, memimpin rapat koordinasi dengan jajarannya, Rabu (31/3/2021). 

Rapat berlangsung di Kantor Inspektorat Sidrap, diikuti para Inspektur Pembantu (Irban), kasubag beserta staf, dan para pejabat fungsional auditor.


Salah satu pembahasan terkait pengadaan barang dan jasa, di mana ke depan, Inspektorat Daerah Sidenreng Rappang akan melakukan joint audit bersama BPKP.

"Hal ini dilakukan untuk menjaga mutu proyek yang dihasilkan, selain pendampingan melalui probity audit seperti yang sudah dilakukan setahun terakhir ini," ujar Rohady.

Disebutkan, joint audit terutama pada proyek strategis yang menjadi andalan Kabupaten Sidrap seperti Taman Religius Nonanonae.

Sebagai informasi, Inspektorat Daerah Sidenreng Rappang tahun ini menambah satu Irban yakni Bidang Pencegahan dan Investigasi. Sehingga ada lima Irban dalam gugus Itda Sidrap saat ini.

Para pejabat fungsional Auditor yang tahun lalu hanya terbagi dalam 4 wilayah tugas, tahun ini harus diroling kembali untuk mengisi Bidang Pencegahan dan Investigasi, termasuk wilayah koordinasi SKPD dan kecamatan yang menjadi wilayah kerja selama ini.(Bah)

Pendaftaran Calon Polri Di Perpanjang, Cek Perubahan Jadwal Penerimaan Polri 2021



Metromilenial.com--
Enrekang-- Jajaran Kepolisian Republik Indonesia telah membuka kesempatan kepada pemuda-pemudi Indonesia untuk dididik menjadi calon anggota Polri melalui jalur penerimaan Tamtama, Bintara dan Akademi Kepolisian (Akpol).


Pendaftaran sebagai anggota Kepolisian Republik Indonesia ( Polri) diperpanjang. Menurut keterangan Kabag Sumda Polres Enrekang AKP Abdul Azis, SH.

"Sebelumnya jadwal penerimaan Polri dibuka mulai 19 Maret hingga 1 April 2021, dan kini diperpanjang sampai 15 April 2021," ungkapnya.

Kabag Sumda menambahkan, Hal itu berdasarkan Lampiran A dan Lampiran B Surat Kapolri Nomor B/2121/III/DIK.2.1/2021/SSDM Tanggal 29 Maret 2021.

Untuk penerimaan Akpol, pendaftaran online serta verifikasi calon dan dokumen diperpanjang mulai 19 Maret 2021 hingga 15 April 2021.

Sedangkan penerimaan Bintara dan Tamtama, pendaftaran online serta verifikasi calon dan dokumen diperpanjang mulai 19 Maret 2021 hingga 12 April 2021.

Untuk perubahan jadwal detailnya, bisa diakses melalui link berikut ini : LINK PERUBAHAN JADWAL PENERIMAAN POLRI 2021

Tambah Kabag Sumda, Untuk animo pendaftaran di Kabupaten Enrekang hingga saat ini yg sudah daftar online sebanyak 64 orang yang terdiri dari pendaftaran Akpol serta Pendaftaran Bintara dan Tamtama.

Dan sampai saat ini yang sudah melakukan perifikasi berkas dan dinyatakan lengkap baru berjumlah 16 orang yang terdiri dari Akkpol 1 orang dan Bintara 15 orang.

Kabag Sumda Polres Enrkang juga mengajak putra putri Enrekang yang berminat masuk Polri untuk segera mendaftarkan diri.(Bahri)

Baznas Dan Kesra, Sosialisasikan Perbup No. 3 Tentang Perhitungan pengumpulan Zakat ,Infak Dan Shadaqah Jelang Ramadhan

Jurnalis:Bahri Layya




Metromilenial.com,Sidrap--Jelang memasuki  Bulan Suci Ramadhan 1442 H. tahun  2021 mendatang, Badan Amil Zakat (Baznas) dan Kepala Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Setwilda Kab Sidrap mensosialisasikan peraturan Bupati No.3 tahun 2021 tentang pedoman perhitungan pengumpulan dan pendayagunaan Zakat ,Infak dan Shadaqah Serta dana sosial lainya di Masjid Babul Jamaah Kelurahan Uluale Kecamatan Watangpulu Kab Sidrap,Rabu (31/3-2021).Demikian Diungkapkan Komisioner Baznas Sidrap, Drs Madealing dihadapan para Pengurus Masjid Dan Imam Masjid Se- Kecamatan Watangpulu,Sidrap. Menurut Madealing yang juga  Sekertatis Pimpinan Daerah  Muhammadiyah (PDM) Sidrap ini menjelaskan, pentingnya mengeluarkan zakat kita bagi ummat muslim dan agar ibadah kita diterima Allah SWT harus Zakat kita juga bersih seperti, Zakat mal /harta ,zakat Fitrah dan infak berdasarkan keputusan Bupati Sidrap No.3 tahun 2021 berdasarkan besaranya tentang Zakat,Infak,Shadaqah dan Dana Sosial  lainya.Seperti zakat harta yang cukup Nisab dan Haul contoh, Emas 85 gram itu zakatnya 2,5 persen,Gabah petani 653 Kg bersih Zakatnya 5 Persen,perniagaan zakatnya2,5 persen dan perkebunan 815 kg seperti hasil jagung,kacang,cengkeh,dan lainya  harganya dikali 5 persen. Sedangkan Infak Rumah tangga muslim Rp 25.000,Infak Pengusaha Muslim, Rp.120.000,Infak karyawan Kantor /BUMN dan Perusda Rp.170.000 serta khusus Zakat Fitrah layak komsumsi tiga Seperdua (3,5) beras dan bisa  diuangkan kata Madealing.Rapat Tersebut dipandu langsung Kepala Urusan Agama Kecamatan Watang Pulu,Nurdin. Karna itu kami dari Baznas Sidrap mengajak seluruh masyarakat muslim agar mengeluarkan Zakat,infak dan Shadaqah kepada Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kab Sidrap.Madealing juga menyampaikan BPJS Ketenagakerjaan itu Para imam Masjid dan Petugas Syaranya akan didaftar menhadi anggota BPJS ketenaga kerjaan dengan partisipasi mengeluarkan 20 ribu dari gajinya/insentifnya dipotong setiap bulan itu untuk membantu mereka  bila ada pejuang Amil Zakat kita meninggal bida dibetikan santunan dari Baznas Sudrap. Sementara Kepala Kesejahteraan (Kesrah ) Sidrap, Patriadi sangat mendukung Perogram Bsznas termasuk pemotongan gaji/ Insetif Para Imam dan PS Rp.20 ribu guna membantu meringankan beban keluarga mereka bila mengalami musibah seperti sakit keras,kecelajaan hingga meninggal itu pemerintah Daerah Sidrap melalui Baznas bisa membantu memberikan Santunan Kematian kepada keluarganya yang bersangkutan. Mantan Kepala Drsa Sereang ini menambahkan sosialisasi yersebut juga telah berlangsung di Kecamatan Pancarijang, Baranti,dan Maritengngae.(Bah)

Selasa, 30 Maret 2021

Kapolres Enrekang Bersama Forkopimda,MUI & Pimpinan Ormas Islam Silaturahmi Di Gereja Imanuel Enrekang,Pasca Ledakan Bom Di Gereja Katedral Makassar



Metromilenial.com,
Enrekang – Kasus bom bunuh diri di Gereja Katedral Makassar menjadi perhatian, Minggu (28/3/21), Kapolres Enrekang dan Forkopimda Kabupaten Enrekang silaturahmi di salah satu Gereja yang ada di Kabupaten Enrekang .


Kegiatan silaturahmi ini di Gereja Imanuel Enrekang ” guna memberikan dukungan moril kepada jamaah Gereja pasca ledakan Bom didepan Gereja Katedral Makassar & Menjamin Situasi Kamtibmas tetap kondusif” , Selasa (30/03/21)

Dalam sambutan Pendeta Gereja Imanuel Enrekang Edy Cirrang ,S.Thi mengatakan peristiwa kelam yang terjadi di Makassar adalah duka kami juga dan mudah - mudahan tidak ada terjadi di Kabupaten Enrekang .

“Saya juga ucapkan terimakasih kepada Bpk Kapolres yg menginisiasi silaturahmi tsb serta dukungan semua unsur Forkopimda dan tokoh agama sehingga menambah moril kami” Ujarnya.

Kapolres Enrekang AKBP Dr.Andi Sinjaya ,SH ,S.Ik ,MH mengatakan kami bersama Forkopimda sengaja datang pagi hari ini sebagai saudara untuk menyampaikan rasa prihatin kami karena hal ini tidak pernah kami harapkan .

“kami bersama Forkopimda untuk menjamin rasa aman yang ada sebagai saudara dan apabila bapak pendeta membutuhkan kami supaya jangan sungkan kekami” Ujarnya.

Kami berharap “Di kabupaten Enrekang yang kita cintai ini, hal - hal yang tidak kita inginkan tidak terjadi di kabupaten Enrekang karena kita semua sangat menghargai perbedaan dan saling menghormati” Kata Kapolres Enrekang

Ia juga menambahkan salam hormat kami kepada keluarga yang tidak sempat hadir dan mudah - mudahan kita tetap dalam lindungan Tuhan yang maha esa.

Kegiatan ini di hadiri oleh Kapolres Enrekang AKBP Dr.Andi Sinjaya , SH,S.Ik,MH, Kepala Kejaksaan Negeri Enrekang Slamet Haryanto ,SH ,MH, Ketua Pengadilan Negeri Enrekang Karsena, SH,MH, Pasiter Kodim 1419/Enrekang mewakili Dandim 1419/Enrekang, Asisten 1 Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Ketua MUI Enrekang, Ketua PD Muhammadiyah Enrekang, Mewakili Ketua PCNU Enrekang, Ketua Wahdah Islamiah, dan Pdt Gereja Imanuel Enrekang serta para Jemaat Gereja Imanuel Enrekang.(Bahri)

Kapolres Pangkep Terima kunjungan Puslitbang Polri




Metromilenial.com,
Pangkep--- Tim Puslitbang Polri melaksanakan kegiatan penelitian tentang tingkat kepercayaan masyarakat terhadap kinerja Polri di wilayah Polres Pangkep dan jajarannya Selasa, 30/03/2021.


Kegiatan penelitian dipimpin oleh Kombes Pol Drs. Yasirman (selaku Ketua Tim Penelitian) dengan anggota AKBP. Haryono, S.T., Penda  Muzzar Kresna, S.E. dan Penata Triyanti, S.E. 

Tujuan dari penelitian adalah untuk melihat tingkat kepercayaan masyarakat dari 5 fungsi layanan kepolisian yaitu: fungsi Lalu lintas, Reserse, Intel , Binmas dan Sabhara.
Dalam penelitian ini ada 5 indikator pengungkit layanan yang dilihat yaitu : Bukti langsung (tangibles), keandalan (reliability),  daya tanggap (responsiveness), jaminan (assurance) dan kesesuaian (conformance). Serta penayangan video company profile Puslitbang Puslitbang Polri.

Kegiatan dibuka oleh Kapolres Pangkep AKBP Endon Nurcahyo S.I.K mengucapkan selamat datang kepada Puslitbang Polri yang dipimpin langsung oleh Kombes Pol Drs. Yasiman bahwa giat puslitbang dalam rangka penelitian menganalisis, memperoleh data, fakta dan informasi serta masukan dari publik terkait dengan tingkat kepercayaan masyarakat terhadap kinerja Polri.


Selanjutnya kegiatan tim dilanjutkan dengan mengadakan focus group discussion Terhadap masing masing fungsi kepolisian, hal ini dilakukan untuk menguatkan fakta-fakta pelaksanaan Pelayanan, kemudian bisa memberikan timbal balik berupa masukan yang baik sebagai penunjang tugas kepolisan dikemudian hari.(Bahri)

Kapolres Pangkep Terima kunjungan Puslitbang Polri




Metromilenial.com,
Pangkep--- Tim Puslitbang Polri melaksanakan kegiatan penelitian tentang tingkat kepercayaan masyarakat terhadap kinerja Polri di wilayah Polres Pangkep dan jajarannya Selasa, 30/03/2021.


Kegiatan penelitian dipimpin oleh Kombes Pol Drs. Yasirman (selaku Ketua Tim Penelitian) dengan anggota AKBP. Haryono, S.T., Penda  Muzzar Kresna, S.E. dan Penata Triyanti, S.E. 

Tujuan dari penelitian adalah untuk melihat tingkat kepercayaan masyarakat dari 5 fungsi layanan kepolisian yaitu: fungsi Lalu lintas, Reserse, Intel , Binmas dan Sabhara.
Dalam penelitian ini ada 5 indikator pengungkit layanan yang dilihat yaitu : Bukti langsung (tangibles), keandalan (reliability),  daya tanggap (responsiveness), jaminan (assurance) dan kesesuaian (conformance). Serta penayangan video company profile Puslitbang Puslitbang Polri.

Kegiatan dibuka oleh Kapolres Pangkep AKBP Endon Nurcahyo S.I.K mengucapkan selamat datang kepada Puslitbang Polri yang dipimpin langsung oleh Kombes Pol Drs. Yasiman bahwa giat puslitbang dalam rangka penelitian menganalisis, memperoleh data, fakta dan informasi serta masukan dari publik terkait dengan tingkat kepercayaan masyarakat terhadap kinerja Polri.


Selanjutnya kegiatan tim dilanjutkan dengan mengadakan focus group discussion Terhadap masing masing fungsi kepolisian, hal ini dilakukan untuk menguatkan fakta-fakta pelaksanaan Pelayanan, kemudian bisa memberikan timbal balik berupa masukan yang baik sebagai penunjang tugas kepolisan dikemudian hari.(Bahri)

Wakil Ketua Komisi III DPR -RI, Minta Kepolisian Usut Otak Pelaku Penganiyaan wartawan Tempo



Metromilenial.com,Jakarta---Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni, meminta aparat kepolisian mengusut otak dan pelaku penganiayaan wartawan Tempo, Nurhadi.
Sahroni mengecam kekerasan yang diduga dilakukan oknum anggota kepolisian dan oknum TNI terhadap Nurhadi. Insiden tersebut, kata dia, merupakan pelanggaran serius terhadap Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 tentang Pers karena telah menghalangi dan menghambat kerja-kerja jurnalistik.
Ia mengecam kekerasan diduga dilakukan anggota kepolisian dan TNI itu terjadi. Menurutnya, insiden tersebut merupakan sebuah pelanggaran serius terhadap Undang-undang Nomor 40 Tahun 1999 tentang Pers karena telah menghalangi dan menghambat kerja jurnalistik.
“Kami mengecam tindakan kekerasan maupun intimidasi yang mengancam para jurnalis kita, apalagi karena para jurnalis ini hanya melakukan kewajibannya untuk mendapatkan informasi aktual bagi masyarakat,” kata Sahroni dalam keterangannya, Senin (29/3/2021), kemarin.
Sahroni bilang, aksi tersebut merupakan serangan pada kebebasan pers dan masuk kategori tindak pidana serius.
“Aparat seharusnya bisa bertindak secara baik tanpa mengedepankan tindak kekerasan bila merasa perlu mengklarifikasi sebuah hal terhadap jurnalis yang tengah menjalankan tugas,” ucapnya
Ia menyarankan, kalau ada sesuatu terkait dengan pemberitaan media, sebaiknya ditanyakan secara baik-baik tanpa melakukan intimidasi apalagi kekerasan. “Kita kan hidup di era kebebasan pers, sangat disayangkan kalau insiden-insiden seperti ini masih terjadi,” ujar Sahroni.
Sahroni menambahkan, hukuman setimpal harus dijatuhkan terhadap terduga pelaku penganiayaan Nurhadi bila dugaan tindak pidana benar terjadi. “Insiden penganiayaan jurnalis tidak boleh terjadi lagi di hari mendatang,” ucapnya.
Selain itu, Sahroni meminta kepada polisi untuk segera mengusut dan menindak laporan dugaan kekerasan tersebut. Jika terbukti, kata dia, maka harus segera dijatuhkan hukuman yang serius agar peristiwa kekerasan yang dilakukan para aparat keamanan terhadap wartawan tidak terjadi lagi.
Sebelumnya, Nurhadi dianiaya saat melakukan reportase keberadaan Direktur Pemeriksaan Ditjen Pajak Kemenkeu Angin Prayitno Aji, terkait kasus suap pajak yang ditangani Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Berdasarkan kronologi dari Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Surabaya, Minggu (28/3), peristiwa itu bermula ketika Nurhadi tiba di Gedung Samudra Bumimoro, Krembangan, Surabaya.
Di lokasi tersebut ternyata sedang berlangsung resepsi pernikahan antara anak Angin Prayitno Aji dan anak mantan Karo Perencanaan Polda Jatim Kombes Achmad Yani.
Saat hendak keluar dari ruangan itu, Nurhadi dihentikan beberapa orang panitia dan ditanya identitas dan undangan mengikuti acara.
Nurhadi lantas dibawa ke belakang gedung, dengan cara didorong ajudan Angin Prayitno Aji. Selama proses tersebut korban mengalami perampasan ponsel kekerasan verbal, fisik dan ancaman pembunuhan.
Ia diinterogasi beberapa orang yang mengaku sebagai polisi dan beberapa orang lain yang diduga sebagai oknum anggota TNI, serta ajudan Angin Prayitno Aji. Bukan hanya pertanyaan yang didapatkan Nurhadi karena wartawan tersebut mengalami intimidasi seperti pemukulan hingga ancaman pembunuhan.
Nurhadi juga dibawa ke Hotel Arcadia di bilangan Krembangan Selatan, Surabaya. Di hotel tersebut korban disekap selama dua jam lamanya, dia diinterogasi dua orang yang mengaku sebagai anggota kepolisian dan anak asuh Kombes Achmad Yani yang bernama Purwanto dan Firman.
Kabid Humas Polda Jatim, Komisari Besar Gatot Repli Handoko, memastikan kepolisian akan memproses laporan yang disampaikan Nurhadi. Usai laporan diterima SPKT, Nurhadi kemudian langsung menjalani proses pemeriksaan sebagai pelapor.(Bah)

Senin, 29 Maret 2021

Sidrap Persiapkan Diri Jadi Tuan Rumah STQH Tingkat Provinsi

Jurnalis:.Bahri Layya


Metromilenial.com,Sidrap--
Mempersiapkan diri sebagai tuan rumah Seleksi Tilawatil Qur'an dan Hadis (STQH) Ke-XXXII Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan, Pemerintah Kabupaten Sidrap menggelar rapat di Ruang Rapat Pimpinan Bupati Sidrap, Senin (29/3/2021).

Rapat dipimpin Sekretaris Daerah Sidrap, Sudirman Bungi, dihadiri Kasdim 1420 Sidrap, Mayor Inf Sudirman, dan Asisten Pemerintahan dan Kesra, Andi Faisal Burhanuddin.

Turut hadir, Kadis Kominfo, H. Bachtiar, Kabag Kesra, Patriadi, Kasubag TU Kemenag Sidrap, Umar Yahya dan jajaran panitia.

Sudirman Bungi mengatakan, Kabupaten Sidrap siap mengemban amanah sebagai tuan rumah gelaran STQH Tingkat Provinsi Sulsel tahun ini. Acara dijadwalkan 21 sampai 25 Mei 2021 mendatang, dipusatkan di tempat yang memudahkan akses berbagai sarana, yakni di Masjid Agung Kabupaten Sidrap. 

Sementara pelaksanaannya, lanjut Sudirman, diharapkan secara tatap muka dengan menjalankan protokol kesehatan sesuai ketentuan yang berlaku.

Turut menjadi perhatian khusus dalam rapat, penerimaan peserta, penyiapan pemondokan dan keamanan kafilah. Selain itu peserta STQH nantinya juga wajib menunjukkan hasil rapid test.

"Kita menginginkan konsep pelaksanaan STQH berjalan dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat, namun tidak menghilangkan kemeriahan acara. Di samping itu aktivitas perekonomian juga tetap berjalan," tuturnya.

Sudirman berharap seluruh jajaran panitia saling menginformasikan dan membahas langkah apa yang masih dianggap kurang menuju pelaksanaan STQH nantinya.

"Apa yang telah disepakati dalam rapat itu akan dibawa ke rakor dengan provinsi. Intinya kita mengingikan kegiatan STQH dapat berjalan lancar dan sukses dan berkesan bagi peserta nantinya," pungkas Sudirman.(Bah)

Sekolah Tatap Muka Bagi Kelas Tertentu Bakal Digelar Di Sidrap

Jurnalis: Bahri Layya



Metromilenial.com,Sidrap--
Sekolah tatap muka bagi sekolah tertentu di Kabupaten Sidrap, rencananya akan dilaksanakan dalam waktu dekat.

Plt. Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Sidrap, Andi Faisal Burhanuddin mengatakan, sekolah tatap muka dijadwalkan 5 hingga 11 April 2021 mendatang.

"Tinggal menunggu rekomendasi dari Bupati Sidrap selaku ketua Satgas Covid-19 Sidrap," ujar Andi Faisal usai mengikuti rapat koordinasi terkait hal tersebut, Senin (29/3/2021). 

Meski demikian, Andi Faisal menjelaskan, pembelajaran tatap muka hanya diterapkan bagi kelas tertentu. Kelas tersebut yakni, kelas 6 SD, kelas IX SMP dan kelas XII SMA/SMK. 

"Pembelajaran tatap muka diizinkan dengan syarat mematuhi protokol kesehatan, seperti diatur dalam SKB 4 Menteri. Salah satunya dalam satu kelas maksimal hanya 18 murid," sambungnya. 

Sebagai informasi, rapat koordinasi terkait rencana sekolah tatap muka bagi sekolah tertentu dipimpin Sekda Sidrap, Sudirman Bungi di ruang kejanya. 

Rapat terebut dihadiri Pasipers Kodim 1420, Lettu Junarman, Jubir Satgas Covid-19, Ishak Kenre,Kepala bidang Rehabilatasi dan Rekonstruksi  BPBD, Firman, Korwas Sekolah, H. Lukman Ngara, Pengawas SMA/SMK, Alimin, dan Ketua MKKS SMP, Muslimin.(Bah)

Hadiri Peringatan Isra Miraj, Bupati Sidrap Imbau Warga Bijak Tanggapi Aksi Bom Bunuh Diri

Jurnalus:Bahri Layya


Metromilenial.com,
Pemerintah Kabupaten Sidrap menggelar Peringatan Isra Mi’raj Nabi Besar Muhammad SAW 1442 H/2021 M, di Masjid Agung Pangkajene, Ahad (28/3/2021) malam.

Peringatan mengambil tema "Melalui Momentum Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1442 H Kita Tingkatkan Ukhuwah Islamiah dan Optimisme Menanggulangi Wabah Pandemi Covid-19".


Acara dengan penerapan protokol kesehatan tersebut dihadiri Bupati Sidrap, H. Dollah Mando, pejabat lingkup Pemkab Sidrap serta jemaah dan undangan lainnya.

Acara diawali pembacaan Ayat suci Al'quran, dilanjutkan dengan sambutan Bupati Sidrap kemudian uraian hikmah Isra’ Miraj yang dibawakan oleh Ust. Muhammad Yusuf, S.Sos, Ketua Tanfidziah Pengurus Cabang NU Kabupaten Sidrap dan ditutup dengan pembacaan doa oleh Ust. H. Irwan Ali. Lc

Bupati Sidrap, H. Dollah Mando, mengatakan, peringatan Israj Miraj ini adalah momentum memperbanyak ibadah dan berdoa menyongsong bulan suci Ramadan yang tinggal beberapa hari lagi.

"Bulan suci ramadhan adalah bulan ladang amal. Dengan mengawali niat dan doa yang tulus mari kita memasuki bulan suci ini untuk memperbanyak amalan," pesannya.

Dalam kesempatan itu, Dollah Mando juga mengajak masyarakat menyikapi dengan bijak kejadian bom bunuh diri yang baru saja terjadi di Makassar.

"Bom bunuh diri apapun alasannya itu tidak dibenarkan dalam agama kita," tegas Dollah.

Ia juga berharap kepada masyarakat untuk menghindari ajaran yang sesat, serta memahami makna jihad dengan benar.

"Jihad itu adalah perang melawan hal-hal yang jahat, termasuk kejahatan yang ada dalam diri kita," ujarnya.

Terakhir, Dollah Mando menyampaikan, pada Ramadan nanti Pemerintah Kabupaten Sidrap memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk kembali melaksanakan ibadah amaliah Ramadan di masjid masing-masing dengan ketentuan patuhi protokol kesehatan.

"Tetap memperhatikan kondisi penyebaran Covid-19 selama melaksanakan ibadah dengan senantiasa mematuhi protokol kesehatan seperti cuci tangan, jaga jarak dan memakai masker," tutupnya.(*)

Minggu, 28 Maret 2021

Presiden Jokowi Kutuk Keras Aksi Terorisme Bom Bunuh Diri Gereja Katedral Makassar



Metromilenial, Makassar- Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) kutuk keras aksi terorisme terkait bom bunuh diri yang terjadi di gerbang masuk Gereja Katedral Makassar.

Terkait dengan kejadian tersebut, Presiden Jokowi telah memerintahkan Kapolri untuk mengusut tuntas jaringan itu sampai ke akar-akarnya.

" Saya mengutuk keras aksi terorisme tersebut dan memerintahkan Kapolri untuk mengusut tuntas jaringan itu sampai ke akar-akarnya," ujar Jokowi.

Menurut Presiden, semua ajaran agama menolak tindakan terorisme dan meminta agar semua lapisan masyarakat Indonesia tetap tenang karena Negara menjamin keamanan masyarakat.

" Untuk korban yang luka-luka kita doakan cepat sembuh dan negara menjamin seluruh pembiayaannya," tegas Jokowi.

Sementara itu, Panglima TNI dan Kapolri direncanakan ke Makassar untuk melihat langsung lokasi kejadian bom bunuh diri yang terjadi di gerbang pintu masuk halaman Gereja Katedral Minggu, 28 Maret 2021 pukul 10.20 Wita.

Ledakan bom terdengar hingga sekitar jalan Rajawali Makassar atau sekitar 2 kilometer dari lokasi kejadian.

"Saya balik dari pantai losasi lewat jalan Arief Rate trus Haji Bau dan belok Rajawali, ada suara ledakan pas melintas depan pelalangan ikan," ujar Ibrahim.

Dia mengatakan baru tau kalau itu suara ledakan bom saat tiba di rumah dan menonton TV.

" Subuh tadi sekitar pukul 04.30 Wita saya melintas di Jl Ahmad Yani menuju pasar Terong, jalan masih sunyi namun sejumlah pesepeda dan orang berlari pagi sudah banyak yang melintas di jalan dimana lokasi bom meledak," ungkap Ibrahim.

Terkait dengan kejadian tersebut Walikota Makassar Danny Pomanto meminta masyarakat tetap tenang.

"Pihak kepolisian akan bekerja dengan cepat dan menjamin keamanan dan ketertiban kota Makassar sebagaimana mestinya," ujar Walikota Makassar dari gereja katedral sesaat setelah terjadinya ledakan bom di gereja tersebut.

Danny juga meminta agar masyarakat tidak memposting gambar atau video kejadian yang sempat direkam sejumlah warga yang melintas di kejadian.

Kapolda Makassar Irjen Pol Merdisyam mengatakan pelaku peledakan bom bunuh diri tewas di lokasi kejadian, 13 orang lainnya mengalami luka luka.(Halu/IB)





Mubes ISLA Unhas: Darwis Ismail Oppo Ketua ISLA Unhas


Metromilenial.Com, Jakarta- Darwis Ismail ST,MM Oppo atau terpilih kembali sebagai Ketua Umum Ikatan Sarjana Kelautan Universitas Hasanuddin (ISLA-Unhas) periode 2021-2025 dalam Musyawarah Besar (Mubes) ISLA Unhas ke-VII yang digelar di Jakarta, Sabtu (27/3/2021).

Acara Mubes empat tahunan itu kali ini dilaksanakan secara daring mengingat suasana pandemi covid-19 yang masih melanda tanah air.

Sebelumnya putra kelahiran kabupaten Luwu 2 Maret 1973 ini telah didaulat memimpin organisasi alumni sarjana kelautan Universitas Hasanuddin tersebut dalam Mubes ke-VI tahun 2016 yang digelar di Hotel Cipayung Asri, Puncak Bogor (3/12/2016).

Terpilihnya Darwis yang juga owner BOSKA Coffee dalam periode yang kedua sebagai Ketua ISLA Unhas ini setelah mendapatkan dukungan penuh melalui musyawarah mufakat oleh peserta Mubes. Karena sampai hari pelaksanaan Mubes, tidak ada calon atau figur lain yang mencalonkan diri untuk maju dalam bursa pemilihan Ketua Umum ISLA Unhas.

Dinamis dan kesuksesannya memimpin organisasi selama periode empat tahun sebelumnya menjadi latarbelakang dirinya dipercaya kembali. Disamping kepedulian, kesanggupan meluangkan waktu serta latar belakangnya sebagai pebisnis, yang telah memberi warna tersendiri dalam kepemimpinannya.

“Tentu saja, tantangan periode kali ini berbeda dibandingkan masa periode sebelumnya. Karena itu, kedepan kami akan mengusung spirit kolaborasi dengan memaksimalkan potensi dan jaringan para alumni yang sarjana kelautan Unhas yang ada.
Sebelumnya saya apresiasi atas kepercayaan yang diberikan teman-teman memimpin kembali ISLA Unhas.” ujar Darwis, usai terpilih kembali sebagai Ketua ISLA Unhas, Sabtu (27/3/2021) di Jakarta.

Sejak terbentuk tahun 1998, ISLA Unhas telah memiliki tidak kurang 3.000-an anggota yang tersebar di seluruh Indonesia. Anggota yang tersebar dengan berbagai profesi dan pekerjaan, baik instansi pemerintahan maupun swasta tentunya memiliki ide dan gagasan besar untuk memajukan sektor kelautan Indonesia.

“Saya kira kami akan tetap melanjutkan misi organisasi untuk membantu alumni kelautan yang baru mendapatkan lapangan pekerjaan, dengan memberikan informasi peluang kerja,” lanjut Darwis yang juga mantan Ketua Maperwa Ilmu Kelautan Unhas ini.

ISLA Unhas sebagai wadah silaturahmi alumni kelautan Unhas, kata alumni Kelautan Unhas angkatan 1992 ini, akan saling menguatkan profesionalitas sesama anggota. Selain itu, ada visi dan misi yang besar untuk memajukan sektor kelautan sehingga akan menciptakan lapangan kerja, meningkatkan kesejahteraan masyarakat pesisir dan kepulauan.

Darwis menambahkan, kedepannya ISLA Unhas akan terus mengokohkan perannya dalam mendorong percepatan pembangunan maritim di Indonesia khususnya bagian timur serta mengembalikan jati diri bangsa ini sebagai bangsa maritim yang besar.

“Potensi maritim Indonesia Timur sangat strategis, yang apabila dikembangkan secara serius akan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat pesisir dan kepulauan.Maka itu teman-teman ISLA Unhas diharapkan dapat mengambil peran dan kontrbusi sebagaimana salahsatu poin rekomendasi yang dihasilkan dalam Mubes kali ini,” jelasnya.(*/RSJ)

Sabtu, 27 Maret 2021

Launching ASR Kapolres Pangkep: TNI-Polri Di Pangkep Solid.

Jurnalis: Bahri Layya


Metromilenial.com,
Pangkep--- Kapolres Pangkep AKBP Endon Nurcahyo. S.I.K, menghadiri launching Aku Sahabat Rakyat (ASR) di lapangan Citra Mas Pangkep bersama dengan Forkopimda. Sabtu 27 Maret 2021.

Launching tagline Aku Sahabat Rakyat oleh Pangdam XIV/Hasanuddin Meyjen TNI Andi Sumangerukka yang disertai pembagian sembako kepada masyarakat Kabupaten Pangkep melalui Babinsa dan Bhabinkamtibmas.

Dalam Sambutanya Pangdam XIV/Hasanuddin Meyjen TNI Andi Sumangerukka yang di bacakan oleh Dandim 1421 Pangkep Letkol Inf. Hengky Vantriardo,SE, MM, M.Han, ASR merupakan organisasi kemanusiaan atau komunitas yang dibentuk dimasa pandemi covid-19 untuk mendekatkan TNI dengan masyarakat.



“Selama ini masyarakat bertanya apa sih ASR itu?, ASR itu Komunitas, karena masa pandemi ini kita ingin membangun komunitas dimana komunitas itu bisa dicintai dalam kehidupan rakyat dalam arti sebenarnya," jelas Pangdam dalam amanatnya.

Tagline ASR bermakna kontribusi secara terus menerus, yang dilakukan oleh seluruh prajurit Kodam XIV/Hasanuddin untuk rakyat diwilayahnya serta jajarannya, terang Andi Sumangerukka.

Pada kesempatan itu Kapolres Pangkep bersama Dandim 1421 Pangkep melepas pembagian sembako kepada masyarakat yang berdampak covid-19 melalui Babinsa dan Bhabinkamtibmas Polres Pangkep.

"ini sebagai wujud sinergitas TNI-Polri di Kabupaten Pangkep sangat solid, terlebih dalam kegiatan kemanusian." pungkas Kapolres Pangkep AKBP Endon Nurcahyo.

Launching ASR Kapolres Pangkep: TNI-Polri Di Pangkep Solid.

Jurnalis: Bahri Layya


Metromilenial.com,
Pangkep--- Kapolres Pangkep AKBP Endon Nurcahyo. S.I.K, menghadiri launching Aku Sahabat Rakyat (ASR) di lapangan Citra Mas Pangkep bersama dengan Forkopimda. Sabtu 27 Maret 2021.

Launching tagline Aku Sahabat Rakyat oleh Pangdam XIV/Hasanuddin Meyjen TNI Andi Sumangerukka yang disertai pembagian sembako kepada masyarakat Kabupaten Pangkep melalui Babinsa dan Bhabinkamtibmas.

Dalam Sambutanya Pangdam XIV/Hasanuddin Meyjen TNI Andi Sumangerukka yang di bacakan oleh Dandim 1421 Pangkep Letkol Inf. Hengky Vantriardo,SE, MM, M.Han, ASR merupakan organisasi kemanusiaan atau komunitas yang dibentuk dimasa pandemi covid-19 untuk mendekatkan TNI dengan masyarakat.



“Selama ini masyarakat bertanya apa sih ASR itu?, ASR itu Komunitas, karena masa pandemi ini kita ingin membangun komunitas dimana komunitas itu bisa dicintai dalam kehidupan rakyat dalam arti sebenarnya," jelas Pangdam dalam amanatnya.

Tagline ASR bermakna kontribusi secara terus menerus, yang dilakukan oleh seluruh prajurit Kodam XIV/Hasanuddin untuk rakyat diwilayahnya serta jajarannya, terang Andi Sumangerukka.

Pada kesempatan itu Kapolres Pangkep bersama Dandim 1421 Pangkep melepas pembagian sembako kepada masyarakat yang berdampak covid-19 melalui Babinsa dan Bhabinkamtibmas Polres Pangkep.

"ini sebagai wujud sinergitas TNI-Polri di Kabupaten Pangkep sangat solid, terlebih dalam kegiatan kemanusian." pungkas Kapolres Pangkep AKBP Endon Nurcahyo.

Mako Polres Enrekang di Serang Orang Tidak Dikenal



Metromilenial.com,

Enrekang -- Polres Enrekang berhasil mengamankan salah seorang masyarakat yang tidak dikenal, dengan melakukan penyerangan ke Mako Polres Enrekang, Jumat (26/03/21).

Kapolres Enrekang AKBP Dr.Andi Sinjaya,SH,S.IK,MH mengatakan kejadian penyerangan di mako Polres Enrekang tersebut terjadi ketika ada seorang pengendara motor Suzuki smash warna merah hitam dengan nomor plat DP 5038 BG masuk ke Polres Enrekang dan memarkir kendaraannya di lapangan merah mapolres Enrekang.

Selanjutnya terduga pelaku berinisial BN masuk dan di berhentikan oleh Personel Penjagaan Polres Enrekang.

"Ada bisa di bantu pak? Apa yang mau di urus?" Ujar Personel Penjagaan Satuan Sabhara Polres Enrekang

BN menjawab "saya mau urus SIM" katanya, tiba-tiba BN berteriak "saya tidak takut sama Polisi" sambil hendak menghunuskan parang yang ada di pinggangnya.

Kemudian, Personel Polres Enrekang yang baru selesai melaksanakan olah raga bersama, melihat BN menghunuskan parangnya dan dengan cegat berhasil mengamankan terduga pelaku tersebut.

"Untuk sementara terduga pelaku yang melakukan penyerangan terhadap mako Polres Enrekang telah diamankan dan akan diproses sesuai prosedur hukum yang berlaku" ujar AKBP Andi Sinjaya.(Bahri)

Kapolsek Dua Pitue Pimpin Personil Evakuasi Korban Bencana Di Wilayahnya

Jurnalis: Bahri Layya



Metromilenial.com,Sidrap--
Duapitue - angin kencang disertai hujan deras melanda hampir diseluruh wilayah kecamatan dua pitue dan pitu riawa sidrap, kamis (25/03/2021) sore


akibatnya, puluhan rumah warga serta fasilitas umum rusak, terdata Kecamatan Dua Pitue yakni didesa Padang Loang ada 14 unit rumah, desa padangloang alau 13 rumah, Kelurahan Salomallori 19 rumah, 1 Sekolah SD dan 1 kantor kelurahan serta 11 unit kandang ayam, untuk Desa kalosi 5 unit rumah, Kalosi Alau 8 unit rumah dan desa kampale 7 unit rumah sedangkan di Kecamatan Pitu Riawa yaitu didesa sumpang mango ada 5 unit rumah.

rubuhnya bangunan akibat angin kencang juga mengakibatkan 1 orang warga salomallori mengalami luka serius di Kepala karena tertimpa Kayu yakni JUMIATI (50) sehingga harus di rawat di RSUD Nene Mallomo Pangkajene

menyikapi bencana tersebut, kapolsek dua pitue Akp Andi Mappahairul bersama personil langsung mendatangi lokasi bencana serta membantu evakuasi warga yang menjadi korban

"Saya telah menginstruksikan personil utamanya Bhabinkamtibmas agar betul - betul mendata dan membantu warga yang terdampak bencana" ungkap kapolsek

"Kami pun telah berkordinasi dengan pihak BPBD kab Sidrap serta instansi terkait lainnya dan tadi telah turun meninjau lokasi bencana yang dipimpin langsung oleh Bupati Sidrap Ir.H. Dollah Mando" pungkasnya.(*)

Mendisiplinkan Prokes di Pasar, Disdagrin dan Bapenda Sidrap Bagikan Masker

Jurnalis:Bahri Layya



Metromilenial.com,Sidrap---
Sedikitnya 9.800 masker dibagikan Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagrin) Kabupaten Sidrap kepada pedagang pasar, Sabtu, (27/3/2021).


Pembagian masker yang dilakukan bersama pegawai Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Sidrap bertujuan menekan penularan covid-19 yang saat ini masih mewabah.

Masker tersebut dibagi di pasar Pangkajene, Tanru Tedong, Rappang, Amparita, Bilokka dan Lawawoi. 

Kepala Disdagrin Sidrap, Ahmad Dollah mengatakan, masker yang dibagikan itu merupakan donasi dari Gerakan Pakai Masker (GMP) Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) tim Gugus covid 19 dan Asosiasi Pengelolah Pasar Indonesia (Asparindo).

"Bantuan dari BNPB dan Asparindo melalui Pemkab Sidrap ditujukan kepada para pedagang pasar. Ini bagian dari pendisiplinan pedagang pasar tehadap protokol kesehatan," ucapnya.

Harapannya, kata dia meski di tengah wabah covid-19, perekonomian masyarakat terus berjalan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.(*)

Dihadiri Wabup Sidrap, Kodim 1420 Launching Tagline "Aku Sahabat Rakyat"

Jurnalis:Bahri Layya


Metromilenial.com,Sidrap---
Komando Distrik Militer (Kodim) 1420 Sidrap me-launching tagline ASR “Aku Sahabat Rakyat" Kodam XIV Hasanuddin di Pelataran Makodim, Sabtu (27/3/2021).

Kegiatan dipimpin Dandim 1420 Sidrap, Letkol Inf Dodi Nur Hidyat, dihadiri Wakil Bupati Sidrap, H. Mahmud Yusuf, Kabag Sumda Polres Sidrap, Kompol. H. Sudirno, Kasi PB3R Kejaksaan Negeri Sidrap, Herlina Pebriyanti, dan beberapa undangan lainnya.


Launching Tagline ASR Kodam XIV Hasanuddin ini diawali penjelasan singkat latar belakang dan deskripsi singkat Tagline ASR (Aku Sahabat Rakyat) oleh Serma Kasruddin.

ASR (Aku Sahabat Rakyat) adalah istilah yang menggambarkan perilaku kerjasama dan saling mendukung antara prajurit Kodam XIV/Hasanuddin dan rakyat.

Selain itu, istilah sahabat juga menggambarkan suatu hubungan yang melibatkan pengetahuan, penghargaan, efeksi dan perasaan.

Prajurit Kodam XIV/ Hasanuddin akan selalu ada kapan pun, dimana pun dan dalam kondisi bagaimana pun untuk selalu menolong rakyat. 

Dandim 1420 Sidrap, Letkol Inf. Dodi Nur Hidayat, saat membacakan sambutan Panglima Komando Daerah Militer (Pangdam) XIV Hasanuddin, Mayor Jenderal TNI Andi Sumangerukka mengatakan, launching tagline ASR tersebut diselenggarakan saat ini dalam rangka memperkenalkan Motto ASR (Aku Sahabat Rakyat) sebagai simbol jati diri TNI yaitu Tentara Rakyat yang berasal rakyat dan berjuang untuk rakyat yang memiliki peran yang sangat besar yaitu selalu melekat di hati sanubari rakyat.

Dodi, menjelaskan bahwa, font ASR yang dibuat dalam bentuk gambar secara menyambung merupakan singkatan dari "Aku Sahabat Rakyat" yang bermakna kontribusi secara terus menerus yang dilakukan oleh seluruh perajurit Kodam XIV Hasanuddin untuk rakyat di wilayahnya.

"Oleh karena itu, maka dalam filosofi logo Tagline ASR ini ada simbol jabat tangan yang bermakna erat antara perajurit dengan rakyat yang tak pernah lepas, dimana persahabatan ini juga bermakna sinergi antara perajurit Kodam XIV Hasanuddin dan rakyat akan menjamin tegak serta kokohnya persatuan dan kesatuan bangsa" jelasnya.

Ditambahkannya, Kodam XIV Hasanuddin beserta jajarannya bersatu padu mendukung upaya mengatasi kesulitan rakyat utamanya dalam penanggulangan COVID-19 yang sampai saat ini dampaknya belum berakhir.

"Hal tersebut menjadi wujud empati perajurit Kodam XIV terhadap sesama melalui wadah organisasi kemanusiaan yang diberi nama Aku Sahabat Rakyat (ASR)" terangnya.

Melalui Tagline "Aku Sahabat Rakyat" yang diluncurkan ini diharapkan dapat menambah spirit bagi perajurit Kodam XIV untuk selalu siap membantu mengatasi kesulitan rakyat dimanapun berada sehingga TNI selalu ada dihati rakyat dan rakyat selalu dihati TNI.

Pada kesempatan tersebut, Kodam XIV Hasanuddin melalui kegiatan ini juga dilaksanakan bakti sosial berupa penyerahan 10.000 paket sembako secara serentak kepada masyarakat diseluruh Satkowil secara door to door sebagai bukti nyata Gerakan Aku Sahabat Rakyat.

Kegiatan ditutup dengan penyerahan paket sembako secara simbolis dilanjutkan pelepasan oleh Dandim 1420 Sidrap Letkol Inf Dodi Nur Hidayat kepada motoris anggota TNI-Polri dan Satpol PP yang akan salurkan ke wilayah tugas masing-masing.(*)

Dihadiri Wabup Sidrap, Kodim 1420 Launching Tagline "Aku Sahabat Rakyat"

Jurnalis:Bahri Layya


Metromilenial.com,Sidrap---
Komando Distrik Militer (Kodim) 1420 Sidrap me-launching tagline ASR “Aku Sahabat Rakyat" Kodam XIV Hasanuddin di Pelataran Makodim, Sabtu (27/3/2021).

Kegiatan dipimpin Dandim 1420 Sidrap, Letkol Inf Dodi Nur Hidyat, dihadiri Wakil Bupati Sidrap, H. Mahmud Yusuf, Kabag Sumda Polres Sidrap, Kompol. H. Sudirno, Kasi PB3R Kejaksaan Negeri Sidrap, Herlina Pebriyanti, dan beberapa undangan lainnya.


Launching Tagline ASR Kodam XIV Hasanuddin ini diawali penjelasan singkat latar belakang dan deskripsi singkat Tagline ASR (Aku Sahabat Rakyat) oleh Serma Kasruddin.

ASR (Aku Sahabat Rakyat) adalah istilah yang menggambarkan perilaku kerjasama dan saling mendukung antara prajurit Kodam XIV/Hasanuddin dan rakyat.

Selain itu, istilah sahabat juga menggambarkan suatu hubungan yang melibatkan pengetahuan, penghargaan, efeksi dan perasaan.

Prajurit Kodam XIV/ Hasanuddin akan selalu ada kapan pun, dimana pun dan dalam kondisi bagaimana pun untuk selalu menolong rakyat. 

Dandim 1420 Sidrap, Letkol Inf. Dodi Nur Hidayat, saat membacakan sambutan Panglima Komando Daerah Militer (Pangdam) XIV Hasanuddin, Mayor Jenderal TNI Andi Sumangerukka mengatakan, launching tagline ASR tersebut diselenggarakan saat ini dalam rangka memperkenalkan Motto ASR (Aku Sahabat Rakyat) sebagai simbol jati diri TNI yaitu Tentara Rakyat yang berasal rakyat dan berjuang untuk rakyat yang memiliki peran yang sangat besar yaitu selalu melekat di hati sanubari rakyat.

Dodi, menjelaskan bahwa, font ASR yang dibuat dalam bentuk gambar secara menyambung merupakan singkatan dari "Aku Sahabat Rakyat" yang bermakna kontribusi secara terus menerus yang dilakukan oleh seluruh perajurit Kodam XIV Hasanuddin untuk rakyat di wilayahnya.

"Oleh karena itu, maka dalam filosofi logo Tagline ASR ini ada simbol jabat tangan yang bermakna erat antara perajurit dengan rakyat yang tak pernah lepas, dimana persahabatan ini juga bermakna sinergi antara perajurit Kodam XIV Hasanuddin dan rakyat akan menjamin tegak serta kokohnya persatuan dan kesatuan bangsa" jelasnya.

Ditambahkannya, Kodam XIV Hasanuddin beserta jajarannya bersatu padu mendukung upaya mengatasi kesulitan rakyat utamanya dalam penanggulangan COVID-19 yang sampai saat ini dampaknya belum berakhir.

"Hal tersebut menjadi wujud empati perajurit Kodam XIV terhadap sesama melalui wadah organisasi kemanusiaan yang diberi nama Aku Sahabat Rakyat (ASR)" terangnya.

Melalui Tagline "Aku Sahabat Rakyat" yang diluncurkan ini diharapkan dapat menambah spirit bagi perajurit Kodam XIV untuk selalu siap membantu mengatasi kesulitan rakyat dimanapun berada sehingga TNI selalu ada dihati rakyat dan rakyat selalu dihati TNI.

Pada kesempatan tersebut, Kodam XIV Hasanuddin melalui kegiatan ini juga dilaksanakan bakti sosial berupa penyerahan 10.000 paket sembako secara serentak kepada masyarakat diseluruh Satkowil secara door to door sebagai bukti nyata Gerakan Aku Sahabat Rakyat.

Kegiatan ditutup dengan penyerahan paket sembako secara simbolis dilanjutkan pelepasan oleh Dandim 1420 Sidrap Letkol Inf Dodi Nur Hidayat kepada motoris anggota TNI-Polri dan Satpol PP yang akan salurkan ke wilayah tugas masing-masing.

Jumat, 26 Maret 2021

Ahli Waris Imam Masjid An Nur Desa Botto Terima Santunan BPJamsostek

.
Metromilenial.com,Sidrap ---
Bupati Sidrap, H. Dollah Mando kembali menyerahkan santunan jaminan kematian kepada ahli waris peserta BPJamsostek, Jumat (26/3/2021). 

Santunan diberikan kepada ahli waris Almarhum Ali, Imam Masjid An Nur Desa Botto, Kecamatan Pitu Riase.

Kegiatan berlangsung di masjid Almarhum Ali bertugas semasa hidup tersebut. Dollah Mando didampingi Kepala BPJamsostek Sidrap, Arfandi Nur. 

Penyerahan disaksikan Ketua Baznas Sidrap, H. Mustari, Kabag Kesra Patriadi, Camat Pitu Riase Andi Mukti Ali, serta tokoh agama dan masyarakat. 

Jaminan Kematian (JKM) yang diterima ahli waris Ali total sebesar Rp42 juta. Terdiri dari Santunan Berkala Rp12 juta, Biaya Pemakaman Rp10 juta dan Santunan Kematian Rp20 juta.

"Santunan ini merupakan tanggung jawab BPJamsostek kepada seluruh peserta apabila mengalami resiko meninggal," jelas Arfandi Nur.

Arfandi menambahkan, program BPJS ketenagakerjaan dapat diikuti oleh seluruh masyarakat pekerja baik sektor formal seperti perusahaan maupun sektor informal seperti petani & pekerja mandiri lainnya.

Adapun program BPJamsostek yaitu Jaminan Hari Tua, Jaminan Kematian, Jaminan Kecelakaan Kerja dan Jaminan Pensiun. Ia berharap seluruh masyarakat Sidrap baik pekerja formal maupun informal bisa masuk menjadi peserta BPJamsostek. 

Sementara itu, Bupati Sidrap H Dollah Mando sangat mengapresiasi pihak BPJamsostek atas program-programnya selama ini. 

"Program ini sangat luar biasa, bisa kita lihat manfaatnya. Olehnya itu, saya mengajak kepada warga Desa Botto untuk ikut mendaftarkan diri sebagai peserta BPJamsostek. 

Khusus jaminan kematian ini semoga dimanfaatkan dengan baik oleh ahli waris peserta yang meninggal dunia,” tutup Dollah.(Bahri)

Dollah Mando Pantau dan Beri Bantuan Bagi Warga Terdampak Angin Kencang



Metromilenial.com,Sidrap--
Bupati Sidrap, H. Dolah Mando turun langsung memantau kondisi warga yang terdampak angin kencang di Kecamatan Dua Pitue dan Kecamatan Pitu Riawa, Jumat (26/3/2021).


Didampingi Kalak BPBD Sidrap, Siara Barang, Dollah Mando sekaligus menyerahkan bantuan penangunan darurat berupa tenda/terpal plastik kepada warga.

Dollah menyapa dan memberi dukungan moril serta berharap warga dapat bersabar atas musibah itu. Ia menyatakan, pemerintah daerah akan hadir membantu meringankan beban warga.

"Ini bantuan awal dari pemerintah untuk penanganan darurat. Insya Allah bantuan lain menyusul seperti biaya perbaikan rumah sesuai tingkat kerusakan masing-masing," ujarnya.

Kepala Pelaksana BPBD Sidrap, Siara Barang menjelaskan, biaya perbaikan rumah akan diberikan kepada warga tedampak dalam waktu tidak terlalu lama.

"Setelah ada laporan tertulis dari Pak Desa diketahui camat lalu masuk ke BPBD, akan ditindaklanjuti dengan membuat telaahan staf kepada Pak Bupati untuk persetujuan pemberian bantuan," urai Sibar, panggilan akrabnya.

Ia juga mengingatkan masyarakat unuk tetap waspada terhadap kejadian bencana di mana Kabupaten Sidrap termasuk rawan bencana angin, banjir, puting beliung dan sebagainya.

"Namanya bencana tidak bisa dihindari, tapi bisa diminimalisir dampak bencana itu," ungkapnya.

Bencana angin kencang menerpa wilayah Kecamatan Pitu Riawa dan Kecamatan Dua Pitue, Kamis (25/3/2021) sekitar Pukul 15.30. Di hari yang sama, BPBD Sidrap langsung turun melakukan pendataan di lapangan.

Data sementara, total 135 rumah rusak di dua kecamatan tersebut.

Gerak cepat, Babinsa Kodim 1420 Bantu Evakuasi warga terkena Bencana Angin Kencang

Jurnalis:Bahri Layya


Metromilenial.com,Sidrap--
Sidrap, Derasnya hujan yang disertai angin kencang yang melanda wilayah Kecamatan Dua Putue dan Pitu Riawa Kabupaten Sidrap, mengakibatkan puluhan atap dan bangunan rumah warga mengalami kerusakan

Mengetahui kejadian tersebut yang terjadi sore kemarin, Dandim 1420 Sidrap, Letkol Inf Dodi Nur Hidayat bergerak cepat dengan menginstruksikan personel diwilayah, khususnya para Babinsa di bantu Danramil untuk membantu warga yang terdampak bencana alam tersebut

Bencana alam tersebut sesuai laporan yang sudah kami himpun sampai saat ini, ada sebanyak 93 rumah terdampak dimana 84 rumah rusak ringan, 5 rusak sedang, 4 rusak berat termasuk 1 saran pemerintah rusak ringan, 2 sarana pendidikan rusak ringan, 1 pabrik dan 2 usaha peternakan ayam warga rusak ringan,"Ungkap Dandim

Letkol Inf Dodi Nur Hidayat menambahkan untuk hari ini personel Kodim 1420 Sidrap dalam hal ini para Babinsa Koramil 1420-05 sementara membantu warga yang tertimpa musibah dilokasi bencana

"Oleh karen itu, saya menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk tetap berhati-hati dan tetap waspada mengingat cuaca hujan disertai angin kencang cukup ekstrim saat ini,"Harap Dandim.

Selain itu, dilokasi bencana terlihat para Babinsa jajaran Kodim 1420 Sidrap bekerjasama dengan masyarakat bahu membahu mengevakuasi barang-barang milik warga yang terkena bencana.

Bapenda Sidrap Dan BBPOM Lakukan Survei Pasar, Ini Tujuanya



Metromilenial.com,Sidrap--
Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan (BBPOM) Makassar bersama Badan Pendapatan Daerah Sidrap melakukan survei di Pasar Rappang, Kecamatan Panca Rijang, (Jumat (26/3/2021).


Tim BBPOMM Makassar dipimpin Dra. Andi Aisyah Hafid. Mereka melakukan survei jajanan pasar menghindari adanya bahan berbahaya.

Kepala Bapenda Sidrap, Rahmat Kartolo Tahir yang turut melakukan survei menyambut baik kegiatan tersebut.

"Kami mendukung kegiatan ini, dan senantiasa mengharap sinergitas dengan BBPOM dalam menjaga keamanan pangan," kata Rahmat.

Dalam kesempatan itu, turut dilakukan penyerahan masker yang diterima Kepala Pasar Rappang, Andi Mardiana Ako. Masker tersebut merupakan bantuan dari Asparindo.

Kegatan ini merupakan salah tindak lanjut pertemuan Pemerintah Kabupaten Sidrap dan BBPOM sehari sebelumnya. Pada pertemuan di Ruang Rapat Bupati Sidrap itu, kedua pihak sepakat untuk memperkuat pengamanan pangan khususnya di Kabupaten Sidrap.

Berbagai kegiatan akan dilaksanakan di antaranya Desa Pangan Aman, Pangan Jajanan Anak Sekolah, termasuk Program Pasar Aman.(Bah)

Perkuat Keamanan Pangan, Pemkab Sidrap Bersama BBPOM Makassar Gelar Rapat

Jurnalis:Bahri Layya



Metromilenial.com,Sidrap--
Pemerintah Kabupaten Sidrap dan Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan (BBPOM) Makassar mengadakan rapat koordinasi, Kamis (25/3/2021) di Ruang Rapat Bupati Sidrap.


Rapat dihadiri Sekretaris Kabupaten Sidrap, Sudirman Bungi, Kepala BBPOM Makassar, Hardaningsih, Koordinator Bidang Infokom BBPOM Makassar, Adilah Pababbari, dan Koordinator Bidang Inspeksi dan Sertifikasi, Hamka Hasan.

Turut hadir, Kadis Perdagangan dan Perindustrian Sidrap, Ahmad Dollah, Kabag Kerja Sama, Muhammad Iqbal dan sejumlah OPD terkait.

Rapat membahas koordinasi pengawasan obat dan makanan, serta berbagai program untuk memperkuat keamanan pangan.

Hardaningsih mengatakan, pengawasan obat dan makanan butuh dukungan lintas sektor termasuk pemerintah daerah. "Ini tidak bisa single player, pengawasan harus multi sektor," jelasnya.


Terkait hal tersebut, papar Hardaningsih, telah diatur dalam Inpres No.3 Tahun 2017 tentang peningkatan Efektifitas Obat dan Makanan serta Permendagri 41 Tahun 2018 tentang peningkatan dan pengawasan.

Ia juga mengutarakan, berbagai program nasional akan diterapkan seperti Pasar Aman, Desa Pangan Aman, Pangan, Pangan Jajanan Anak Sekolah dan keterpaduan Kabupaten Aman Pangan.

"Ke depan Kita akan membentuk tim koordinasi dan MoU dengan Pemerintah Kabupaten Sidrap untuk mendukung program-program tersebut," ujar Hardaningsih.

Sementara Sekda Sidrap Sudirman Bungi menyambut baik kedatangan BBPOM Makassar serta berbagai rencana kegiatan yang akan dilakukan.

"Pemda menyambut baik dan akan menindaklanjuti, berbagai program ini berujung pada peningkatan kesejahteraan masyarakat, baik dari sisi kesehatan dan ekonomi," kata Sudirman.

Sudirman berharap dukungan dan bimbingan dari BPOM terhadap kegiatan pengawasan obat dan makanan di Kabupaten Sidrap.

"Insya Allah teman-teman teknis akan bekerja, data-data yang diperlukan akan dilengkapi. Kami senantiasa memohon arahan dan advokasi dari BPOM mengungkap," pungkasnya.(*)

Rapat Forum Kemitraan BPJS Kesehatan, Samakan Persepsi Pecahkan Masalah Program JKN-BPJS



Metromilenial.com,Sidrap--
Pemerintah Kabupaten Sidrap menggelar Rapat Forum Kemitraan dengan Pemangku Kepentingan BPJS Kesehatan, di Ruang Rapat Sekda Sidrap, Kamis (25/3/2021).

Rapat dipimpin Asisten Pemerintahan dan Kesra, Andi Muhammad Faisal Burhanuddin dihadiri Kepala Cabang BPJS Kesehatan, Natalia Panggelo dan Kepala BPJS Kesehatan Sidrap, St. Marli Halim.


Andi Faisal mengatakan, rapat forum kemitraan ini dijadikan momen untuk menyamakan persepsi serta menampung dan memecahkan masalah pelaksanaan program JKN-BPJS Kesehatan.

"Rapat ini Kita jadikan sebagai media koordinasi untuk memberikan saran dan masukan terhadap program JKN-BPJS Kesehatan," katanya.

Tampak hadir dalam rapat tersebut, Direktur RS Arifin Nu'mang, dr. Budi Santoso, Direktur RS Nene Mallomo, drg. Hj. Hasnani Rapi, dan perwakilan Direktur RS Anugerah Pangkajene, Sutrisman.

Acara juga dihadiri Sekretaris Dinas Sosial, Andi Bahari Parawansa, dan Sekretaris BKPSDM, Hamzah, Ketua IDI Sidrap, dr. Andi Aida, beberapa kepala puskesmas, dan undangan lainnya.(Bah)

Tim Ahli Paparkan Desain Rencana Pembangunan Rumah Sakit Khusus Tanrutedong

Jurnalis:Bahri Layya


Metromilenial.com,
Rencana Pembangunan Rumah Sakit Khusus Rehabilitasi Pecandu Narkoba dan Infeksi Menular Seksual di Tanru Tedong Kabupaten Sidrap mendapat rekomendasi Pemerintah Provinsi Sulsel. Rekomendasi tertuang dalam surat Gubernur Sulawesi Selatan Nomor 645.3/0529/Bappelitbangda tanggal 18 Januari 2021.


Menindaklanjuti hal tersebut, dilaksanakan sosialisasi dan pemaparan desain rencana pembangunan oleh tim ahli, Kamis (25/3/2021) di Ruang Rapat Pimpinan Lantai III Kantor Bupati Sidrap.

Sosialisasi dibuka Sekretaris Kabupaten Sidrap, Sudirman Bungi didampingi Kepala Bappelitbangda, Andi Muhammad Arsjad dan Plt Kadis Kesehatan, Pengendalian Penduduk dan KB, H. Basra.

Kegiatan diikuti Kadis Kominfo Sidrap, H. Bachtiar, Kadis PMPTSP, Ruli Dasananda, serta OPD lingkup Pemkab Sidrap lainnya.

Adapun tim ahli terdiri Prof. Dr. dr. Andi Wardihan Sinrang dari Universitas Hasanuddin, dan Ir. Adi Utomo Hatmoko, M.Arch dari Universitas Gadjah Mada.

Prof Andi Wardihan menjelaskan, pembangunan rumah sakit memiliki tahapan yang panjang mulai studi kelayakan, master plan, amdal, dan detail desainnya. "Selanjutnya konstruksi, peralatan, SDM, perizinan sampai operasional, butuh waktu dan investasi," paparnya.

Ia menambahkan, dibutuhkan kerja sama tim yang kuat, tidak hanya saat pembangunan tapi pada saat operasional nanti.

"Ini semua bermuara peningkatan pelayanan kepada masyarakat. Kita tau ada berbagai indeks pembangunan manusia, kalau kesehatan tidak bagus akan berdampak kepada semuanya, kalau kesehatan baik yang lain pun akan ikut baik," ujarnya.

Sementara Kepala Bappelitbangda Sidrap, Andi Muhammad Arsjad menjelaskan, peningkatan kualitas kesehatan merupakan program strategis Bupati Sidrap yang tertuang dalam RPJMD 2018-2023.

"Ini harus ditunjang ketersediaan sarana dan prasarana kesehatan yang memadai. Salah satu janji politik Pak Bupati adalah pembangunan rumah sakit, khususnya di kawasan timur. Alhamdulillah pada hari ini difasilitasi tim ahli Unhas dan UGM, Kita mendapat peluang untuk mewujudkan hal itu," paparnya.

Pembangunan rumah sakit, lanjutnya, membutuhkan anggaran yang tidak sedikit, sehingga perlu sinergitas dengan provinsi dan kementerian terkait.

"Pada tahap awal Kita telah mendapat rekomendasi dari pemerintah provinsi untuk pembangunan rumah sakit ini, tentu merupakan modal bagi kita untuk menuju ke tahapan selanjutnya," urainya lagi.

Sebagai bentuk kesiapan tahun ini, Pemkab Sidrap telah mengalokasikan anggaran untuk penyiapan dokumen feasibility study, master plan, Detail Engineering Design (DID) dan kajian lingkungannya.

"Kita berharap dokumen perencanaan itu bisa rampung tahun ini sehingga Kita mengajukan kepada kementerian untuk mendapat perhatian, khususnya pembanguan infrastrukturnya ke depan," lontarnya.(*)

Kamis, 25 Maret 2021

Unit Identifikasi Polres Pangkep, olah TKP Laka Kerja Korban Meninggal



Metromilenial.com
Pangkep--- Unit Identifikasi Sat. Reskrim Polres Pangkep yang dipimpin langsung oleh Kasat Reskrim Polres Pangkep AKP Anita Taherong, SH, bersama dengan Kepala Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (KSPKT). mendatangi Laka kerja yang terjadi di Kampung Ujung Kecamatan Marang Kabupaten Pangkep. Kamis (25/03/21)

Korban laka kerja bernama Ambo Nai Bin Sakko (63) pekerjaan Petani, alamat Kampung Batiling Desa Batara Kecamatan Labakkang Kabupaten Pangkep.

"Telah terjadi laka kerja yang mengakibatkan korban meninggal dunia di TKP akibat tertimpa Pondasi bendungan saluran," ujar Kapolres Pangkep AKBP Endon Nurcahyo, S.I.K,

Adapun kronologis kejadian bahwa korban sedang bekerja menggali tanah untuk pondasi bendungan saluran Irigasi baru karena irigasi sebelumnya terkena jalur rel kereta api, tiba-tiba pondasi disebelahnya yang sudah dibuat kurang lebih 1 minggu yang lalu dengan lebar 2 meter dan tinggi 3 meter runtuh dan menimpa korban yang mengakibatkan korban meninggal dunia.

Penyebab laka kerja ini sementara didalami oleh satuan reskrim Polres Pangkep, pungkas Kapolres.(Bahri)

Pemkab Wajo Dapat Penghargaan APE Dari Kemen PPPA RI, Ini Harapan Amran Mahmud



Metromilenial.com,Sidrap---Pemerintah Kabupaten Wajo optimis meraih penghargaan Anugerah Parahita Ekapraya (APE) tahun 2021 dari Kementrian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Kemen PPPA) Republik Indonesia (RI).


Hal tersebut diungkapkan Bupati Wajo, H. Amran Mahmud pada acara Verifikasi Penghargaan Anugerah Parahita Ekapraya secara virtual Di ruang pola kantor Bupati Wajo, Rabu (24/3/2021).

Verifikasi tersebut dilaksanakan dalam Rangka Pemberian Penghargaan Anugerah Parahita Ekapraya (APE) yaitu bentuk pengakuan atas komitmen dan Peran pada Pimpinan Kementerian atau Lembaga dan Pemerintah Daerah dalam upaya mewujudkan Kesetaraan dan Keadilan Gender melalui strategi Pengarusutamaan Gender.

Menurut H. Amran Mahmud, Pemerintah Kabupaten Wajo senantiasa berkomitmen untuk mendorong percepatan Pengarusutamaan Gender.

Hal tersebut tertuang secara nyata dalam Visi Bupati dan Wakil Bupati Wajo pada RPJMD Tahun 2019-2024 dimana prinsip inklusi telah diadopsi melalui Visi : “Pemerintah Amanah Menuju Wajo Yang Maju Dan Sejahtera”.

"Komitmen untuk mewujudkan keadilan dan kesetaraan gender di daerah ini dipertegas melalui misi Bupati dan Wakil Bupati, kemudian dijabarkan dalam tujuan dan sasaran strategis serta program prioritas yang mendukung pelaksanaan Visi Misi tersebut dan diimpelementasikan oleh seluruh Perangkat Daerah dalam Lingkup Pemerintah Kabupaten Wajo, "ujarnya.

Sejak tahun 2016 dan 2018 Pemkab Wajo telah mendapat Penghargaan Anugerah Parahita Ekapraya (APE).

"Harapan kita pada tahun ini dapat meningkat lagi dalam nominasi dan akan dilakukan verifikasi untuk mendapatkan penghargaan bidang Pengarusutamaan Gender ini, " ujar Bupati.(Aswin/Bah)

Hadiri Pesta Tetangganya Di Baranti, Pencuri Gasak Sembilan Juta Uang Dan Sejumlah Emas

Jurnalis: Bahri Layya

Metromilenial.com,Sidrap---Tamu tak diundang sempat mengejutkan warga Baranti.Kawanan pencuri masuk dirumah Hj.P Marhani saat kosong, Rabu (24/3-2021) siang, di Kelurahan Baranti Kec. Baranti.
Pencuri berhasil menggasak Emas dan sejumlah Uang, saat pemilik rumah Hj. P.Marhani bersama anaknya, Anti, sedang berada di pesta pernikahan di rumah H. P. Lautta, yang tak jauh dari rumah korban.
Perampok masuk rumah setelah mencungkil pintu dapur menggunakan besi mirip linggis bagian atas rumah kayu tersebut lalu turun ke lantai bawah membongkar lemari.
Usai kejadian tersebut, Anti anak perempuan Hj.P.Marhani meloporkan peristiwa tersebut ke Polsek Baranti.
Menurut keluarga Korban, yang enggan disebut namanya, polisi mengamankan besi mirip linggis seukuran lebih kurang 30 cm, yang di duga digunakan pelaku mencungkil pintu kayu bagian belakang rumah panggung tersebut.
Masyarakat berharap agar polisi segera mengungkap kasus tersebut dan mengamankan pelakunya.
Kapolsek Baranti,IPTU Sudirman dihubungi via Whatspp nya,Kamis (25/3-2021) membenarkan, peristiwa pencurian tersebut. Sudirman mengatakan korban bernama Hj. Maharani pulang dari pesta dan mendapat kabar tetangganya bahwa rumahnya telah di masuki maling dan berhasil mengasak uang tunai sebesar sembilan juta rupiah dan beberapa kalung emas . Mantan Kapolsek Pituriase ini menegaskan, pelaku pencurian tersebut anggota terus memburu pelaku dan kasus ini sedang dalam penyidikan dan kami telah melaporkan ke Polres Sidrap (Bah)