Selasa, 10 Agustus 2021

Pemdes Ampibabo: Tambang Emas Ilegal Rusak Wilayah Dusun 5 Yayasan



Metromilenial.com, BURANGA - Pemerintah desa Buranga ungkapkan kegiatan penambangan emas ilegal di wilayahnya sudah semakin parah dan merusak dusun 5 Yayasan.


Karena itu, kepala desa Buranga Irfan L. Makampa meminta agar warga yang masih menambang di wilayah tersebut segera berhenti dan meminta aparat Kepolisian Polres Parimo bertindak menutup lokasi tersebut.

" Kami sudah memberikan surat pemberitahuan tertulis bagi mereka yang melakukan penambangan ilegal, agar mengentikan kegiatannya, namun tidak diindahkan," ujarnya kepada jurnalis Metromilenial.com.

Karena itu, lanjut Irfan, tidak ada lagi ruang bagi mereka untuk melakukan kegiatan penambangan ilegal dan mengharapkan aparat segera bertindak. (Jam'un)




Tidak ada komentar:

Posting Komentar