Redaktur Bahri Layya
Metromilenial.com,Sidrap--
ENREKANG -- Polres Enrekang laksanakan Apel Pelepasan dan Pergeseran personil yang melaksanakan BKO ke Polres Tana Toraja dalam rangka Pam Pilkada Serentak Tahun 2020 Di Tengah Pandemi Covid-19 di Lapangan Apel Mapolres Enrekang, Minggu (6/12/2020).
Dipimpin Kapolres Enrekang AKBP Dr. Andi Sinjaya, SH, S.IK, MH, dihadiri oleh PJU Polres Enrekang serta seluruh personil yang terlibat dalam pelaksanaan BKO Polres Tana Toraja.
Sebanyak 62 personil Polres Enrekang akan melaksanakan BKO termasuk 2 perwira diantaranya, dipimpin Kasubbag Binops Polres Enrekang IPTU Hasruddin.
Kapolres Enrekang AKBP Dr. Andi Sinjaya, SH, S.IK, MH, mengatakan untu seluruh anggota agar dapat melaksanakan tugas dengan baik disana (Polres Tana Toraja), tunjukan dedikasi rekan-rekan karna anda-anda semua merupakan orang - orang pilihan dan terbaik serta membawa nama baik kesatuan (Polres Erekang).
"Agar seluruh personil yang melaksanakan BKO di Tanah Toraja sekiranya tetap menjaga kondisi kesehatan selama disana dan tetap memperhatikan Protokol Kesehatan," Harap Kapolres Enrekang.
“Pelaksanaan tugas akan terhitung mulai tanggal 6 hingga 14 Desember, namun tidak menutup kemungkinan adanya penambahan masa pelaksanaan tugas, tunjukan profesionalisme rekan-rekan, apapun yang terjadi semuanya harus siap!,” Tambah kapolres.
Kapolres menambahkan, “Agar tetap solid menjaga kamtibmas, bekerjasama dengan elemen masyarakat disana, dan melaksanakan tugas sesuai dengan SOP yang telah ditentukan,” terangnya.
Usai pelaksanaan Apel Pergeseran Pasukan, Kapolres Enrekang AKBP Dr.Andi Sinjaya, SH, S.IK, MH, melepas keberangkatan personil BKO dan membagikan kepada seluruh personil perlengkapan protokol kesehatan seperti Masker dan Handsanitizer.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar