Minggu, 29 November 2020

Bangun Sinergitas TNI-Polri, Ini yang dilakukan Kapolres Pangkep

Redaktur Bahri Layya


Metromilenial.com,
Pangkep–Personel Polres Pangkep dan Kodim 1421 Pangkep menggelar makan malam Bersama yang dipimpin oleh Kapolres Pangkep AKBP Endon Nurcahyo, S.I.K, dan Dandim 1421 Pangkep Letkol Inf. Adi Sabaruddin, S.O.S, di lapangan apel Polres Pangkep. Sabtu (29/11/2020).

Kapolres Pangkep mengatakan bahwa makan malam bersama dalam rangka mempererat Sinergitas TNI–Polri, untuk saling mendukung antara yang satu dengan yang lain dalam mengamankan Pilkada serentak 2020 di Kabupaten Pangkep.

“Dengan kebersamaan ini semoga TNI-Polri bisa saling melengkapi solid dalam menjaga keamanan jelang Pilkada serentak di Kabupaten Pangkep. ujar Kapolres Pangkep.

Senada dengan itu Dandim 1421 Pangkep "Pertama–tama kita mengucapkan puji syukur atas limpahan nikmat hari ini kita bisa bersama-sama makan malam bersama dengan personil Polres, semoga kedekatan ini bisa terjalin dengan baik dalam menjaga keamanan Kabupaten Pangkep. Pungkas Dandim 1421 Pangkep.(Bah)

PKM Pangkajenne Gelar Berbagai Kegiatan Di Momen HKN Ke -56, Pererat Kebersamaan

Redaktur Bahri Layya



Jajaran Puskesmas Pangkajene melaksanakan serangkaian acara dalam rangka memeriahkan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-56 tahun 2020.

Kegiatan dilaksanakan di halaman PKM Pangkajene, Jalan Andi Makkasau, Kecamatan Maritengngae Sidrap, Sabtu (28/11/2020).

Berbagai lomba untuk memupuk persatuan dan kerja sama seluruh staf puskesmas digelar. Di antaranya lomba memasukkan pulpen ke dalam botol, lomba makan kerupuk, lari kelereng, lomba sarung dan tukar kado.

Kepala Upt Puskesmas Pangkajene dr. Hj. Mariana, M.Kes mengatakan, acara bertujuan mempererat kebersamaan.

"Kita berharap dengan kebersamaan, persatuan, tekad antara masyarakat, petugas kesehatan dan pemerintah, dapat cipta Indonesia yang sehat," ungkapnya. 

Sebelumnya, berbagai kegiatan juga dilakukan PKM Pangkajene di momen HKN yang mengangkat tema "Satukan Tekad Menuju Indonesia Sehat".

Salah satunya donor darah yang dilaksanakan 26 Oktober 2020 lalu. Dalam kegiatan ini, disini PKM Pangkajene membentuk komunitas pendonor untuk membantu masyarakat yang membutuhkan darah terutama ibu hamil Yang mempunyai resiko tinggi terjadinya pendarahan. 

Selain itu, dilakukan pembagian masker dilakukan secara bersamaan di wilayah puskesmas pangkajene dalam rangka pencegahan Covid-19.

Jumat, 27 November 2020

Menuju ZI, Polres Pangkep Terus Berbenah Dalam Pelayanan Publik

Redaktur Bahri Layya


Metromilenial. Com,
Pangkep--- Dalam rangka Polres Pangkep menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) Polres Pangkep terus benah dalam pelayanan dan transparansi serta publilasi.

Pada kesempatan ini Kapolres Pangkep AKBP Endon Nurcahyo, S.I.K mengumpulkan para pejabat utama, Kasat dan Kasi di Aula Endra Darmalaksana dalam rangka penilaian Tim Zona Integritas Kemenpan Repormasi Birokrasi.

Kapolres mengatakan bahwa dalam penilaian tersebut semoga Polres Pangkep bisa lolos tahun ini.

"Mari kita berbenah dan berdoa semoga Polres Pangkep bisa lolos dalam Zona integritas wilayah bebas korupsi, semoga kegagalan tahun lalu jadi pembelajaran untuk menuju yang lebih baik", ujar Kapolres

Menuju ZI, Polres Pangkep Terus Berbenah Dalam Pelayanan Publik

Redaktur Bahri Layya


Metromilenial. Com,
Pangkep--- Dalam rangka Polres Pangkep menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) Polres Pangkep terus benah dalam pelayanan dan transparansi serta publilasi.

Pada kesempatan ini Kapolres Pangkep AKBP Endon Nurcahyo, S.I.K mengumpulkan para pejabat utama, Kasat dan Kasi di Aula Endra Darmalaksana dalam rangka penilaian Tim Zona Integritas Kemenpan Repormasi Birokrasi.

Kapolres mengatakan bahwa dalam penilaian tersebut semoga Polres Pangkep bisa lolos tahun ini.

"Mari kita berbenah dan berdoa semoga Polres Pangkep bisa lolos dalam Zona integritas wilayah bebas korupsi, semoga kegagalan tahun lalu jadi pembelajaran untuk menuju yang lebih baik", ujar Kapolres

Jelang Pilkada, Kapolres Pangkep Cek Peralatan Dalmas

Redaktur Bahri Layya


Metromilenial. com, 
Pangkep---Kapolres Pangkep AKBP Endon Nurcahyo, S.I.K melakukan pengecekan peralatan pengendalian massa (Dalmas) di Halaman Polres Pangkep. Jumat 27/11/20.

Hal itu dilakukan dalam rangka mengecek kesiapan jelang Pilkada serentak 2020. pada tanggal 9 Desember 2020

"Logisti yang siap dan memadai merupakan unsur penting dalam mendukung pelaksanaan tugas - tugas Kepolisian, dengan melakukan kontrol dan pengecekan peralatan Dalmas, saya bisa mengetahui kekuatan yang kita miliki", ujar Kapolres

Pada pengecekan tersebut, Kapolres didampingi oleh Wakapolres Pangkep dan Kasat Sabhara.

"Dengan pengecekan yang rutin, kita bisa menggunakan pada saat dibutuhkan dan sekaligus mengetahui mana yang layak digunakan dan tidak layak", pungkas Kapolres.

Jelang Pilkada, Kapolres Pangkep Cek Peralatan Dalmas

Redaktur Bahri Layya


Metromilenial. com, 
Pangkep---Kapolres Pangkep AKBP Endon Nurcahyo, S.I.K melakukan pengecekan peralatan pengendalian massa (Dalmas) di Halaman Polres Pangkep. Jumat 27/11/20.

Hal itu dilakukan dalam rangka mengecek kesiapan jelang Pilkada serentak 2020. pada tanggal 9 Desember 2020

"Logisti yang siap dan memadai merupakan unsur penting dalam mendukung pelaksanaan tugas - tugas Kepolisian, dengan melakukan kontrol dan pengecekan peralatan Dalmas, saya bisa mengetahui kekuatan yang kita miliki", ujar Kapolres

Pada pengecekan tersebut, Kapolres didampingi oleh Wakapolres Pangkep dan Kasat Sabhara.

"Dengan pengecekan yang rutin, kita bisa menggunakan pada saat dibutuhkan dan sekaligus mengetahui mana yang layak digunakan dan tidak layak", pungkas Kapolres.

Sat Reskrim Polres Enrekang Ringkus 6 Orang Terkait kasus Pencurian Ternak

Redaktur Bahri Layya


Metromilenial. Com,
Enrekang--- Satuan Reskrim Polres Enrekang mengamankan 6 orang tersangka kasus tindak pidana pencurian ternak.

Kapolres Enrekang AKBP Dr. Andi Sinjaya, SH, S.IK, MH melalui Kasat Reskrim Polres Enrekang AKP Saharuddin, SH, M.Si membenarkan adanya penangkapan terhadap 6 orang terduga kasus pencurian ternak (sapi)

Awal kejadian ketika Sikorban (pemilik sapi) merasa kehilangan sapi dan mengetahui sapinya telah dijual maka si korban melaporkan ke pihak berwajib.

Dari laporan Korban Polres Enrekang mengamankan 6 orang terduga yang masing-masing berinisial S (32), AR (45), AM (47), A (43), T (49) merupakan warga Malino, Desa Batu mila, Kecamatan Maiwa dan N (36) alamat Tapong, Desa Tapong, Kecamatan Maiwa.

"Ke 6 (enam) orang tersebut kami amankan karna adanya laporan dari si pemilik Sapi dalam hal ini Korban", ungkap Kasat Reskrim

Kronologis kejadian ketika terduga lelaki S memasang jerat bersama 13 orang warga lainnya dengan maksud ingin menjerat Sapi milik Terduga di PTPN

Lanjut, berselang 1 (satu) minggu terduga S mengecek jeratan tersebut dan mendapat 1 ekor sapi.

Namun terduga S belum mengetahui siapa pemilik sapi yang terjerat sehingga terduga menelpon 5 orang terduga lainnya untuk datang melihat sapi siapa yang terjerat.

Namun ke 5 rekannya tersebut tdk ada yang mengetahui siapa pemilik sapi yg terjerat.

Sehingga ke 6 orang tersebut berembuk dan sepakat untuk menjual sapi yang terjerat.

"Dari hasil penjualan sapi sebesar Rp. 8.800.000 selanjutnya mereka membaginya", Ungkap Kasat Reskrim Polres Enrekang.(Bah) 

AKP Saharuddin menambahkan, Para terduga di kenakan Pasal 363 ayat (1) KUHP Undang-undang No 1 tahun 1946 dengan ancaman hukuman paling lama 7 Tahun

Sat Reskrim Polres Enrekang Ringkus 6 Orang Terkait kasus Pencurian Ternak

Redaktur Bahri Layya


Metromilenial. Com, Sidrap---
Enrekang, Satuan Reskrim Polres Enrekang mengamankan 6 orang tersangka kasus tindak pidana pencurian ternak.

Kapolres Enrekang AKBP Dr. Andi Sinjaya, SH, S.IK, MH melalui Kasat Reskrim Polres Enrekang AKP Saharuddin, SH, M.Si membenarkan adanya penangkapan terhadap 6 orang terduga kasus pencurian ternak (sapi)

Awal kejadian ketika Sikorban (pemilik sapi) merasa kehilangan sapi dan mengetahui sapinya telah dijual maka si korban melaporkan ke pihak berwajib.

Dari laporan Korban Polres Enrekang mengamankan 6 orang terduga yang masing-masing berinisial S (32), AR (45), AM (47), A (43), T (49) merupakan warga Malino, Desa Batu mila, Kecamatan Maiwa dan N (36) alamat Tapong, Desa Tapong, Kecamatan Maiwa.

"Ke 6 (enam) orang tersebut kami amankan karna adanya laporan dari si pemilik Sapi dalam hal ini Korban", ungkap Kasat Reskrim

Kronologis kejadian ketika terduga lelaki S memasang jerat bersama 13 orang warga lainnya dengan maksud ingin menjerat Sapi milik Terduga di PTPN

Lanjut, berselang 1 (satu) minggu terduga S mengecek jeratan tersebut dan mendapat 1 ekor sapi.

Namun terduga S belum mengetahui siapa pemilik sapi yang terjerat sehingga terduga menelpon 5 orang terduga lainnya untuk datang melihat sapi siapa yang terjerat.

Namun ke 5 rekannya tersebut tdk ada yang mengetahui siapa pemilik sapi yg terjerat.

Sehingga ke 6 orang tersebut berembuk dan sepakat untuk menjual sapi yang terjerat.

"Dari hasil penjualan sapi sebesar Rp. 8.800.000 selanjutnya mereka membaginya", Ungkap Kasat Reskrim Polres Enrekang.

AKP Saharuddin menambahkan, Para terduga di kenakan Pasal 363 ayat (1) KUHP Undang-undang No 1 tahun 1946 dengan ancaman hukuman paling lama 7 Tahun

Kamis, 26 November 2020

Sat Lantas Polres Enrekang Berikan Pelayanan SIM dengan Mematuhi Protokol Kesehatan

Redaktur Bahri Layya


Metromilenial. com, 
Enrekang -- Dalam rangka pencegahan Penularan Virus Covid 19, Sat Lantas Polres Enrekang menerapkan Protokol Kesehatan. Kamis (26/11/2020).

Menjalankan aktivitas normal dengan menerapkan protokol kesehatan mencegah penularan covid 19, jadi pada saat pelayanan SIM pada Satpas Polres Enrekang selalu menerapkan protokol kesehatan seperti Menggunakan Masker, pengecekan suhu tubuh, menjaga jarak aman, menyiapkan tempat cuci tangan dan hand sanitizer serta membatasi jumlah pemohon pada saat diruang pelayanan” ungkap Kanit Regident Sat Lantas Polres Enrekang IPTU Suyitno.

Pemohon diharapkan memakai masker dan pengecekan suhu tubuh pada saat memasuki ruang pelayanan begitupun petugas pelayanan. kemudian pemohon mencuci tangan ditempat cuci tangan yang sudah disiapkan oleh petugas.” tambahnya

Pada Saat diruang Sidik Jari Petugas Sudah menyiapkan Hand Sanitizer, jadi pada saat sudah diambil sidik jarinya pemohon bisa dapat memakai hand sanitizer yang sudah disiapkan petugas dan petugas pelayanan sidik jari harus menggunakan sarung tangan untuk pencegah penyebaran covid 19.

Kanit Regident Sat Lantas Polres Enrekang menghimbau agar masyarkat yang ingin mengurus SIM hendaknya memakai masker lakukan Physical distancing serta selalu mencuci tangan pada saat sudah memegang sesuatu untuk mencegah penularan covid 19″. imbaunya

Terbaik Tingkat Provinsi, Bupati Sidrap Apresiasi RSUD Arifin Nu'mang

Redaktur Bahri Layya


Metromilenial. Com, Sidrap---
Bupati Sidrap, H. Dollah Mando menyampaikan apresiasi kepada jajaran RSUD Arifin Nu'mang atas prestasi sebagai pengelola pelaporan DAK terbaik kategori RSUD tahun 2020 tingkat Provinsi Sulsel.

Hal itu diutarakan Dollah Mando saat menerima Direktur RS Arifin Nu'mang, dr. H. Budi Santoso, M.Si di ruang kerjanya, Kamis (26/11/2020). 

Kedatangan dr Budi didampingi Pengelola DAK RSUD Arifin Nu’mang, Apt Muh Ishaq Nusu, S.Si, M.Si dan Kepala Seksi Perencanaan dan Pengembangan, Damsir, S.Kep.Ns., M.M.Kep, untuk menyerahkan plakat penghargaan dari Dinas Kesehatan Provinsi Sulsel tersebut.


"Alhamdulillah, RS Arifin Nu'mang Kabupaten Sidrap keluar sebagai pengelola DAK terbaik se-Sulawesi Selatan," ujar Dollah.

Ia mengatakan, prestasi itu dicapai karena RS Arifin Nu'mang selalu mengikuti petunjuk yang ada, mulai perencanaan, pelaksanaan dan pelaporannya.

"Jadi dimulai perencanaan yang baik. Kalau perencanaan baik Insya Allah pengelolaan akan baik dan mendapatkan juara seperti diraih RS Arifin Nu'mang ini," lontar Dollah.

Sementara dr Budi Santoso menjelaskan, dari 30 rumah sakit di Sulsel yang dinilai, RSUD Arifin Nu'mang terpilih sebagai yang terbaik dalam pengelolaan pelaporan pelaksanaan DAK.

"Ini karena RSUD Arifin Nu'mang selalu tepat waktu dan lengkap dalam pelaporan," ujar Budi Santoso.

RSUD Arifin Nu'mang menerima penghargaan  pengelola pelaporan DAK terbaik kategori RSUD tahun 2020 tingkat Provinsi Sulsel, pekan lalu, Rabu (18/11/2020).

Penghargaan diserahkan Kepala Dinas Kesehatan Sulawesi Selatan, H M Ichsan Mustari disaksikan Sekprov Sulsel, Abdul Hayat, di Ball Room Hotel Gammara Makassar.(Bah)

Rabu, 25 November 2020

Satuan Narkoba Polres Enrekang Menciduk Seorang Pemuda Saat Sedang Nongkrong Di Warkop

Redaktur Bahri Layya


Metromilenial. Com, Enrekang---
Seorang Pemuda diamankan oleh Satuan Narkoba Polres Enrekang saat sedang asik nongkrong di warung kopi, Rabu (25/11/20)

Satuan Narkoba Polres Enrekang mengamankan terduga berinisial FA (21) alamat Dusun Pana, Desa Pana, Kecamatan alla karna terbukti memiliki Narkotika jenis Sabu.

Kapolres Enrekang AKBP Dr. Andi Sinjaya, SH. S.IK, MH melalui Kasat Narkoba Polres Enrekang IPTU Baharullah mengatakan, penangkapan terduga berdasarkan informasi yang di dapat oleh petugas

"Kami mendapat informasi dari masyarakat sehingga kami lakukan penangkapan terhadap terduga" Tutur Kasat narkoba

Beliau menambahkan, Terduga kami amankan pada saat sedang nongkrong di sebuah warkop yang ada di Kecamatan Alla tanpa perlawanan dan dari tangan terduga kami mengamankan barang bukti berupa 1 paket sabu seberat 0,50 Gram yang di sembunyikan di saku celana terduga.

"Dari interogasi awal, terduga sudah 2 kali menggunakan barang haram tersebut yang ia beli dari makassar" Jelas IPTU Baharullah

Terduga dikenakan Undang-undang Narkotika no 35 tahun 2009 pasal 114 ayat (1), Pasal 112 ayat (1) dan Pasal 127 ayat (1) dengan ancaman hukuman minimal 5 tahun penjara dan maksimal 20 tahun.

Kini terduga beserta barang bukti diamankan di Polres Enrekang guna pemeriksaan lebih lanjut.

Pemkab Sidrap Dan Dinas Perpustakaan Kearsipan Sulsel Sosialisasi ,Tingkatkan Penatausahaan Arsip

Redaktur Bahri Layya


Metromilenial. Com, Sidrap---
Pemerintah Kabupaten Sidrap bekerjasama dengan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Sulsel melakukan Sosialisasi Pengelolaan Arsip, Rabu (25/11/2020), di Aula Kompleks SKPD Sidrap.

Acara diikuti sekitar 100 orang peserta utusan setiap OPD lingkup Pemkab Sidrap.

Sosialisasi dibuka Bupati Sidrap diwakili Asisten Pemerintahan dan Kesra Andi Faisal Burhanuddin, dihadiri Kadis Perpustakaan dan Kearsipan Sidrap, Wahidah Alwi, dan Kepala UPT Jasa Kearsipan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Sulsel, H. Irwan, S.Sos.

Irwan dalam laporannya mengatakan, tujuan sosialisasi untuk meningkatkan pengelolaan dan penatausahaan arsip di lingkungan SKPD Pemkab Sidrap.

Selain itu, lanjutnya, untuk mengoptimalkan pelayanan publik melalui tertib administrasi dan tertib arsip, terwujudnya tata kearsipan yang mengacu ketentuan perundang undangan yang berlaku, serta terciptanya keseragaman sistem kearsipan di lingkungan Pemkab Sidrap.

"Salah satu yang menjadi kendala selama ini dalam pelaksanaan tertib arsip adalah pengelolaan arsip pada SKPD. Oleh sebab itu, dengan adanya sosialisasi pengelolaan arsip diharapkan agar seluruh SKPD dapat mengelolah arsip sesuai dengan undang-undang sehingga tertib arsip dapat terlaksana dengan baik kedepannya" beber Irwan.

Sementara itu, Asisten Pemerintahan dan Kesra Sidrap mengingatkan pentingnya perilaku sadar arsip. Begitu pentingnya arsip, imbuhnya, diterapkan kepada seluruh elemen masyarakat sejak lahir hingga meninggal dunia.

"Manusia akan selalu membutuhkan arsip sebagai bukti fisik dari aktivitas atau peristiwa tertentu seperti akta kelahiran, KTP, KK, ijasah, sehingga perilaku sadar arsip dapat diaplikasikan mulai dari pemeliharaan arsip pribadi," ujar Faisal.

"Ini baru arsip pribadi, bagaimana dengan arsip di masing-masing kantor, tentu lebih membutuhkan perhatian khusus," sambungnya.

Dikatakannya, dalam rangka menjamin kesediaan informasi, meningkatkan mutu dan kualitas satuan kerja dalam hal pengelolaan arsip, perlu penataan arsip secara efektif dan efesien.

Melalui sosialisasi itu, Faisal berharap dapat menambah pengetahuan dan pengalaman peserta, untuk selanjutnya diterapkan di unit kerja masing-masing.

"Semoga kegiatan ini benar-benar dimanfaatkan dengan baik agar arsip dapat berperan dan berfungsi dengan baik, serta dikelola secara profesional oleh saudara-saudara sebagai bagian dari tupoksinya," pesan Faisal.

Sosialisasi diisi pemaparan materi tentang manajemen arsip dinamis dan fungsi arsip oleh narasumber Kepala UPT Jasa Kearsipan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Sulsel, H. Irwan, S.Sos. dan Kasi Pengelolaan Arsip Provinsi Sulsel Firman NM, S.Sos.,MAP.(Bah)

Pemkab Sidrap Dan Dinas Perpustakaan Kearsipan Sulsel Sosialisasi ,Tingkatkan Penatausahaan Arsip

Redaktur Bahri Layya


Metromilenial. Com, Sidrap---
Pemerintah Kabupaten Sidrap bekerjasama dengan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Sulsel melakukan Sosialisasi Pengelolaan Arsip, Rabu (25/11/2020), di Aula Kompleks SKPD Sidrap.

Acara diikuti sekitar 100 orang peserta utusan setiap OPD lingkup Pemkab Sidrap.

Sosialisasi dibuka Bupati Sidrap diwakili Asisten Pemerintahan dan Kesra Andi Faisal Burhanuddin, dihadiri Kadis Perpustakaan dan Kearsipan Sidrap, Wahidah Alwi, dan Kepala UPT Jasa Kearsipan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Sulsel, H. Irwan, S.Sos.

Irwan dalam laporannya mengatakan, tujuan sosialisasi untuk meningkatkan pengelolaan dan penatausahaan arsip di lingkungan SKPD Pemkab Sidrap.

Selain itu, lanjutnya, untuk mengoptimalkan pelayanan publik melalui tertib administrasi dan tertib arsip, terwujudnya tata kearsipan yang mengacu ketentuan perundang undangan yang berlaku, serta terciptanya keseragaman sistem kearsipan di lingkungan Pemkab Sidrap.

"Salah satu yang menjadi kendala selama ini dalam pelaksanaan tertib arsip adalah pengelolaan arsip pada SKPD. Oleh sebab itu, dengan adanya sosialisasi pengelolaan arsip diharapkan agar seluruh SKPD dapat mengelolah arsip sesuai dengan undang-undang sehingga tertib arsip dapat terlaksana dengan baik kedepannya" beber Irwan.

Sementara itu, Asisten Pemerintahan dan Kesra Sidrap mengingatkan pentingnya perilaku sadar arsip. Begitu pentingnya arsip, imbuhnya, diterapkan kepada seluruh elemen masyarakat sejak lahir hingga meninggal dunia.

"Manusia akan selalu membutuhkan arsip sebagai bukti fisik dari aktivitas atau peristiwa tertentu seperti akta kelahiran, KTP, KK, ijasah, sehingga perilaku sadar arsip dapat diaplikasikan mulai dari pemeliharaan arsip pribadi," ujar Faisal.

"Ini baru arsip pribadi, bagaimana dengan arsip di masing-masing kantor, tentu lebih membutuhkan perhatian khusus," sambungnya.

Dikatakannya, dalam rangka menjamin kesediaan informasi, meningkatkan mutu dan kualitas satuan kerja dalam hal pengelolaan arsip, perlu penataan arsip secara efektif dan efesien.

Melalui sosialisasi itu, Faisal berharap dapat menambah pengetahuan dan pengalaman peserta, untuk selanjutnya diterapkan di unit kerja masing-masing.

"Semoga kegiatan ini benar-benar dimanfaatkan dengan baik agar arsip dapat berperan dan berfungsi dengan baik, serta dikelola secara profesional oleh saudara-saudara sebagai bagian dari tupoksinya," pesan Faisal.

Sosialisasi diisi pemaparan materi tentang manajemen arsip dinamis dan fungsi arsip oleh narasumber Kepala UPT Jasa Kearsipan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Sulsel, H. Irwan, S.Sos. dan Kasi Pengelolaan Arsip Provinsi Sulsel Firman NM, S.Sos.,MAP.(Bah)

Bupati Sidrap Dan Dirut Petrokimia Kayaku Tanam Perdana Di BPP Sereang


Redaktur Bahri Layya


Bupati  Sidrap Dan Dirut Petrokimia Kayaku Tanam Perdana Di BPP Sereang
Metromilenial. Com, Sidrap---
Bupati Sidrap, H Dollah Mando bersama Dirut Petrokimia Kayaku, Anis Ernani melakukan tanam perdana padi di areal BPP Sereang, Kecamatan Maritengngae, Rabu (25/11/2020). 

Acara dihadiri Plt Kadis Tanaman Pangan, Holtikultura, Perkebunan dan Ketahanan Pangan Sidrap, Ibrahim, Camat Maritengngae, Mustari Kadir, Danramil Maritengngae, Kapten Sukardi, dan Kapolsek Maritengngae, Iptu Abdul Samad.


Turut hadir pengurus KTNA, anggota  gapoktan, serta undangan lainnya.

Dalam kesempatan itu, Dollah Mando memaparkan luas pertanaman di Kabupaten Sidrap kurang lebih 45 ribu hektar dengan inisiasi penanaman sudah mencapai 11 ribu hektar.

Dikatakannya, untuk menjaga serta meningkatkan produktivitas padi diperlukan pasokan pupuk yang sesuai kebutuhan.

"Salah satu upaya menanggulangi kekurangan kuota pupuk, adalah dengan penggunaan pupuk alternatif," ujar mantan Kadis Pertanian Sidrap itu.

Menanggapi hama tikus yang terjadi, Bupati Sidrap menyatakan mengintruksikan masing-masing camat untuk bekerjasama dengan kepala BPP, PPK dan penyuluh serta masyarakat untuk melakukan pemberantasan massal.

"Kami telah instruksikan pemberantasan. Pemerintah daerah akan selalu siap membantu para petani dan kelompok tani dalam mengembangkan pertanian," katanya.

Sementara itu, Dirut Petrokimia Kayaku Anis Ernani mengatakan akan berupaya mensukseskan program peningkatan produksi pertanian yang berimbas pada peningkatan kesejahteraan petani. 

Petrokimia, ujarnya, memiliki produk yang mendukung produktivitas pertanian, yakni produk hayati atau petrobio.

Perusahaannya menghasilkan produk utama berupa pestisida, pupuk hayati, probiotik ternak dan sejumlah produk lain. 

"Produk-produk PT Petrokimia Kayaku telah diakui sesuai Standar Internasional FAO–specified for plant protection products, sehingga memenuhi standar keamanan bagi tanaman pertanian," tandas Anis.
Metromilenial. Com, Sidrap--
Bupati Sidrap, H Dollah Mando bersama Dirut Petrokimia Kayaku, Anis Ernani melakukan tanam perdana padi di areal BPP Sereang, Kecamatan Maritengngae, Rabu (25/11/2020). 

Acara dihadiri Plt Kadis Tanaman Pangan, Holtikultura, Perkebunan dan Ketahanan Pangan Sidrap, Ibrahim, Camat Maritengngae, Mustari Kadir, Danramil Maritengngae, Kapten Sukardi, dan Kapolsek Maritengngae, Iptu Abdul Samad.

Turut hadir pengurus KTNA, anggota  gapoktan, serta undangan lainnya.

Dalam kesempatan itu, Dollah Mando memaparkan luas pertanaman di Kabupaten Sidrap kurang lebih 45 ribu hektar dengan inisiasi penanaman sudah mencapai 11 ribu hektar.

Dikatakannya, untuk menjaga serta meningkatkan produktivitas padi diperlukan pasokan pupuk yang sesuai kebutuhan.

"Salah satu upaya menanggulangi kekurangan kuota pupuk, adalah dengan penggunaan pupuk alternatif," ujar mantan Kadis Pertanian Sidrap itu.

Menanggapi hama tikus yang terjadi, Bupati Sidrap menyatakan mengintruksikan masing-masing camat untuk bekerjasama dengan kepala BPP, PPK dan penyuluh serta masyarakat untuk melakukan pemberantasan massal.

"Kami telah instruksikan pemberantasan. Pemerintah daerah akan selalu siap membantu para petani dan kelompok tani dalam mengembangkan pertanian," katanya.

Sementara itu, Dirut Petrokimia Kayaku Anis Ernani mengatakan akan berupaya mensukseskan program peningkatan produksi pertanian yang berimbas pada peningkatan kesejahteraan petani. 

Petrokimia, ujarnya, memiliki produk yang mendukung produktivitas pertanian, yakni produk hayati atau petrobio.

Perusahaannya menghasilkan produk utama berupa pestisida, pupuk hayati, probiotik ternak dan sejumlah produk lain. 

"Produk-produk PT Petrokimia Kayaku telah diakui sesuai Standar Internasional FAO–specified for plant protection products, sehingga memenuhi standar keamanan bagi tanaman pertanian," tandas Anis.(Bah)

Dua TPS3R Di Sidrap Diserahterimahkan, Aryani Ini Harapan Baru Metromilenial. com, Sidrap---

Redaktur Bahri Layya


Sarana dan prasarana program TPS3R (Tempat Pengolahan Sampah Berbasis Reduce, Reuse, Recycle) di Kelurahan Bangkai, Kecamatan Watang Pulu, dan Desa Passeno, Kecamatan Baranti, Kabupaten Sidenreng Rappang diserahterimakan, Selasa (24/11/2020).

TPS3R Kelurahan Bangkai dikelola KSM Harapan Baru, sementara TPS3R Desa Passeno dikelola KSM Siporennue. Serah terima berlangsung terpisah di lokasi TPS3R masing-masing. 

Kegiatan dihadiri Kadis Lingkungan Hidup Sidrap, Hj. Aryani didampingi Kabid Pengelolaan Sampah dan Limbah Bahan Berbahaya dan Beracun, Parasang. Tampak hadir, Muhammad Risal dari Balai Prasarana Permukiman Wilayah Sulsel, dan Serly dari Dinas Pengelolaan Lingkungan Hidup Sulsel.

Serah terima turut disaksikan Lurah Bangkai, Hj. Surianti, unsur pemerintah dan tokoh masyarakat Kelurahan Bangkai dan Desa Passeno.

Kadis Lingkungan Hidup Sidrap mengatakan, serah terima program TPS3R tersebut menjadi harapan baru dalam pengelolaan sampah yang lebih baik. "Alhamdulillah, kehadiran TPS3R menjadikan sampah terkelola baik dan memberi pendapatan bagi pengelola. Terima kasih bantuan kementerian, dukungan pemerintah desa dan kelurahan," kata Aryani.

Aryani juga menitip pesan agar pengelola dapat menjalankan TPS3R dengan penuh tanggung jawab dan kepedulian tinggi. "Jika dikelola dengan baik, tidak akan ada komplain dari masyarakat bahkan mereka akan berpartisipasi dan mendukung," lontar Aryani.

Sementara Muhammad Risal menyampaikan, inti dari keberlangsungan TPS3R ada pada Kelompok Pemanfaat dan Pemelihara (KPP). Meskipun bangunan bagus, lanjutnya, kalau KPP tidak berjalan baik maka tisak akan berjalan dengan maksimal.

"Untuk itu setiap kegiatan dirembukkan, setiap komponen punya tanggung jawab dan fungsi, semua bergerak, jangan jalan sendiri-sendiri," pesannya.

Risal juga mengatakan, pihaknya akan melakukan pendampingan dan pengawasan kepada TPS3R di Sidrap, baik yang baru maupun yang lama. "Kami mungkin secara periodik datang berkunjung sebagai bahan evaluasi ke depan," tutupnya.(Bah)

Dua TPS3R Di Sidrap Diserahterimahkan, Aryani Ini Harapan Baru Metromilenial. com, Sidrap---

Redaktur Bahri Layya


Sarana dan prasarana program TPS3R (Tempat Pengolahan Sampah Berbasis Reduce, Reuse, Recycle) di Kelurahan Bangkai, Kecamatan Watang Pulu, dan Desa Passeno, Kecamatan Baranti, Kabupaten Sidenreng Rappang diserahterimakan, Selasa (24/11/2020).

TPS3R Kelurahan Bangkai dikelola KSM Harapan Baru, sementara TPS3R Desa Passeno dikelola KSM Siporennue. Serah terima berlangsung terpisah di lokasi TPS3R masing-masing. 

Kegiatan dihadiri Kadis Lingkungan Hidup Sidrap, Hj. Aryani didampingi Kabid Pengelolaan Sampah dan Limbah Bahan Berbahaya dan Beracun, Parasang. Tampak hadir, Muhammad Risal dari Balai Prasarana Permukiman Wilayah Sulsel, dan Serly dari Dinas Pengelolaan Lingkungan Hidup Sulsel.

Serah terima turut disaksikan Lurah Bangkai, Hj. Surianti, unsur pemerintah dan tokoh masyarakat Kelurahan Bangkai dan Desa Passeno.

Kadis Lingkungan Hidup Sidrap mengatakan, serah terima program TPS3R tersebut menjadi harapan baru dalam pengelolaan sampah yang lebih baik. "Alhamdulillah, kehadiran TPS3R menjadikan sampah terkelola baik dan memberi pendapatan bagi pengelola. Terima kasih bantuan kementerian, dukungan pemerintah desa dan kelurahan," kata Aryani.

Aryani juga menitip pesan agar pengelola dapat menjalankan TPS3R dengan penuh tanggung jawab dan kepedulian tinggi. "Jika dikelola dengan baik, tidak akan ada komplain dari masyarakat bahkan mereka akan berpartisipasi dan mendukung," lontar Aryani.

Sementara Muhammad Risal menyampaikan, inti dari keberlangsungan TPS3R ada pada Kelompok Pemanfaat dan Pemelihara (KPP). Meskipun bangunan bagus, lanjutnya, kalau KPP tidak berjalan baik maka tisak akan berjalan dengan maksimal.

"Untuk itu setiap kegiatan dirembukkan, setiap komponen punya tanggung jawab dan fungsi, semua bergerak, jangan jalan sendiri-sendiri," pesannya.

Risal juga mengatakan, pihaknya akan melakukan pendampingan dan pengawasan kepada TPS3R di Sidrap, baik yang baru maupun yang lama. "Kami mungkin secara periodik datang berkunjung sebagai bahan evaluasi ke depan," tutupnya.(Bah)

Selasa, 24 November 2020

KPU Sidrap Gelar Rapat Koordinasi Pemutakhiran Data, Ini Tujuanya

Redaktur Bahri Layya


Metromilenial.comSidrap – KPU Sidrap menggelar rapat koordinasi pemutakhiran data pemilih berkelanjutan dengan seluruh lurah Se -Sidrap, Selasa (24/11). Kegiatan ini, bekerjasama dengan Pemkab Sidrap.

Ketua KPU Sidrap, Syamsuddin Saleng, mengatakan, kegiatan ini merupakan tindaklanjut MoU yang telah ditandatangani beberapa waktu yang lalu. Kegiatan rapat kordinasi ini menjadi penting karena tahapan pemutakhiran data pemilih berkelanjutan 2020 didorong agar dapat disikapi oleh Lurah Se- Kab. Sidrap sebagai agenda prioritas guna memastikan hak kostitusi warganya didaftar sebagai pemilih. 

“Saya atas nama KPU Sidrap berterimakasih atas dukungan, partisipasi dan kerjasama Pemkab Sidrap dalam hal pemutakhiran data pemilih berkelanjutan ini,” ujar Syamsuddin Saleng di akhir acara


Sementara itu, Pemkab Sidrap, melalui Kepala Bagian Pemerintahan Kabupaten Sidrap, Fandy Anshari S. STP., M.Si mengapresiasi terlaksananya rapat koordinasi pemutakhiran data pemilih berkelanjutan tersebut.

Lebih jauh Fandy mengatakan, Pemda Sidrap memiliki tanggung jawab dalam pelaksanaan pemilu ke depan.

Karenanya, Ia berharap pertemuan tersebut bisa melahirkan kesepahaman, khususnya dalam melancarkan tahapan pemutakhirkan data pemilih berkelanjutan di Sidrap.

“Saya kira para Lurah perlu memberi perhatian serius pertemuan dan berharap bisa direspon secara positif. kita memaksimalkan penggunaan tekhnologi dalam mendukung KPU dalam memutakhiran data pemilih secara periodik,” harapnya.

Sementara itu, Koordinator Divisi Perencanaan, Data, dan Informasi KPUD Sidrap, Rasmawati, mengatakan bahwa pihaknya sudah menyiapakan aplikasi, yang secara khusus bisa digunakan oleh para lurah, dalam rangka pemutakhiran data pemilih berkelanjutan.

“ Tentu para lurahlah yang mengetahui pergesaran data penduduk, semisal ada yang pindah domisili, meninggal, dan lain sebagainya. Alasan inilah menjadi dasar mengapa kami mengadakan pertemuan ini.” ujarnya

“ Tadi kami sudah meminta kepada seluruh lurah, agar menentukan satu operator, yang bisa memantau pergerakan data kependudukan di wilayah masing masing. Kami juga akan membuat group Whatsapp (WA) sebagai media komunikasi kami dalam hal ini,” ujarnya.(Bah)

Senin, 23 November 2020

Menuju WBK, Polres Pangkep mengikuti Evaluasi Zona Integritas 2020.

Redaktur Bahri Layya



Metromilenial.com,
Pangkep---Kepolisian Resor Pangkep terus berbenah dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat demi menuju Wilayah Bebas Korupsi di Polres Pangkep.

Dalam evaluasi menuju zona integritas 2020 yang dilakukan oleh kementerian PAN RB melalui Zoom Meeting di Aula Andi Mappe Polres Pangkep, Senin 23/11/20.

Dalam zoom meeting evaluasi zona integritas yang dilaksanakan oleh kementerian PAN RB diikuti oleh Kapolres Pangkep, Wakapolres, Para Kabag dan Kasat jajaran Polres Pangkep. 

Kapolres berharap semoga Polres Pangkep bisa lolos dalam Zona integritas tahun ini karena pada tahun 2019 Polres Pangkep cuma masuk dominasi. Harapnya

Jelang Pilkada Serentak, Kapolres Pangkep lakukan ini!

Redaktur Bahri Layya


Metromilenial.com,
Pangkep--- Menjelang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) secara serentak yang pelaksanaannya tidak lama lagi, Polres Pangkep terus melakukan berbagai persiapan pengamanan, salah satunya dengan melakukan pemeriksaan segala peralatan Operasional yang dimiliki Polres Pangkep.

Seperti dilakukan Kapolres Pangkep AKBP Endon Nurcahyo, S.I.K, yang dan Wakapolres Pangkep Kompol Mustafa Sani, melakukan pemeriksaan kendaraan bermotor roda dua maupun empat dan senjata api  serta perlengkapan lainnya yang dipegang anggota baik dilingkungan Polres maupun Polsek, bertempat di Mapolres Pangkep. Senin 23/11/2020

Sebelum memulai kegiatan pemeriksaan, diawali dengan apel jam Pimpinan yang berlangsung di halaman Mapolres Pangkep guna pengecekan kekuatan personil. Seusai apel digelar, dilanjutkan dengan pemeriksaan Ranmor dan senpi serta perlengkapan lainnya. Satu per satu Ranmor dan Senpi Dinas yang dipegang anggota langsung diperiksa.

Dari hasil pemeriksaan ranmor baik itu roda dua maupun roda empat dan Senpi Dinas serta kelengkapan lainnya yang dipegang Personil Polres Pangkep, kondisinya semua baik dan layak untuk dipakai serta tidak ditemukan adanya pelanggaran baik administrasi maupun kondisi fisik peralatan tersebut.

Kapolres Pangkep mengatakan, pemeriksaan semua perlengkapan milik dinas yang dipegang personil baik itu dari Polres maupun Polsek,  sudah menjadi agenda rutin, dengan harapan semua peralatan baik itu Ranmor maupun Senpi yang dibawa anggota selalu siap digunakan setiap saat.

Kapolres Pangkep juga mengatakan, bahwa pelaksanaan Pilkada tahun ini berbeda dengan Pilkada sebelumnya karena pelaksanaan Pilkada kali ini dilaksanakan ditengah pandemi covid-19, maka dari itu agar seluruh masyarakat mematuhi protokol kesehatan dalam mencegah penyebaran virus corona. Pungkasnya

Sabtu, 21 November 2020

Kabag Ops Polres Pangkep ikuti simulasi Pemungutan suara

Redaktur Bahri Layya


Metromilenial.com,Sidrap---
PANGKEP--- Mewakili Kapolres Pangkep Kabag Ops Polres Pangkep Kompol Andi Muh Zakir mengikuti simulasi pemungutan suara yang dilaksanakan oleh KPU Pangkep di Lapangan Minasatene Kabupaten Pangkep. Sabtu 21/11/2020.

Simulasi pemungutan suara dibuka langsung oleh Bupati Pangkep H. Syamsuddin Hamid, SE

Dalam sambutannya Bupati Pangkep mengatakan bahwa pelaksanaan Pilkada tahun ini berbeda dengan tahun sebelumnya. Dimana kita melaksanakan pilkada ditengah Pandemi Covid-19.

"Pilkada tahun ini berbeda dengan tahun sebelumnya karena kita melaksanakan pilkada di tengah pandemi Covid-19, tapi saya yakin berkat sosialisasi pelaksana Pilkada sudah melakukan upaya-upaya untuk mencegah penyebaran virus Corona", ujar Bupati Pangkep.

Senada dengan itu Ketua KPU Pangkep Burhan, SH, mengatakan kita berharap penyelenggaraan Pilkada tahun ini bebas dari covid-19, maka dari itu kita harus mematuhi protokol kesehatan dalam pelaksanaan Pilkada. Pungkasnya

Jumat, 20 November 2020

Bupati Dan Wabup SidrapI Terima Kunjungan Kepala BNNP Sulsel

Redaktur Bahri Layya


Metromilenial.com,Sidrap---
Bupati Sidenreng Rappang, H Dollah Mando didampingi Wakil Bupati, H Mahmud Yusuf, menerima kunjungan kerja Kepala Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Sulsel, Brigjen Pol Ghiri Prawijaya, Jumat (20/11/2020). 

Pertemuan berlangsung di ruang kerja Bupati Sidrap, dihadiri pula Sekretaris Kabupaten Sidrap, Sudirman Bungi serta Kabid Penanganan Fakir Miskin dan Rehabilitasi Sosial Sidrap, Hj. Nurhidayah Kaimal. 

Kunjungan kerja Kepala BNNP Sulsel bersama rombongan terkait peralihan Badan Narkotika Kabupaten Sidrap menjadi instansi vertikal Badan Narkotika Nasional Kabupaten Sidrap.

"Maksud kedatangan kami, selain bersilaturahmi ingin berdiskusi Pemda Sidrap terkait usulan membuka BNNK di Kabupaten Sidrap, " ucap Brigjen Pol Ghiri. 

Sementara itu, Bupati Sidrap H Dollah Mando menyambut baik dan sangat mengapresiasi maksud Kepala BNNP Sulsel. 

"Ini sangat baik untuk memberantas peredaran narkoba di Kabupaten Sidrap. Kami sudah siap, terkait gedung kantornya dan lainnya, kami akan siapkan, " kata Dollah.

Usai pertemuan itu, Kepala BNNP Sulsel dan rombongan langsung meninjauan lokasi persiapan Kantor BNN Kabupaten Sidrap.(Bahri)

Safari Kamtibmas, Kapolres Pangkep tatap muka dengan Masyarakat Taraweang


Redaktur Bahri Layya


Metromilenial.com,
PANGKEP---Kapolres Pangkep AKBP Endon Nurcahyo, S.I.K,  melakukan silaturahmi dengan para tokoh Masyarakat Desa Taraweang Kecamatan Labakkang di kantor Desa Taraweang, Jumat 20/11/2020.

Dalam silaturahmi tersebut Kapolres didampingi oleh Kapolsek Labakkang AKP Muhammad 

Pada kesempatan tersebut Kapolres Menghimbau para tokoh Agama, serta tokoh Masyarakat untuk bersama-sama menjaga situasi kamtimbmas di wilayah  Pangkep.

"Saya berharap kepada semua tokoh masyarakat agar bersama-sama menjaga kamtibmas agar tetap aman, dan yang tidak kalah pentingnya adalah tetap mematuhi protokol kesehatan guna mencegah penyebaran covid-19 karena pelaksanaan pilkada tahun ini berbeda pada pilkada sebelumnya", ujar Kapolres.

Dalam silaturahmi tersebut hadir kepala Desa Taraweang Amiruddin.

Pemkab Sidrap-UNM Jajaki KEerjasama Bidang Seni Dan Desain

Redaktur Bahri Layya


Metromilenial.com,Sidrap---
Pemerintah Kabupaten Sidrap dan Universitas Negeri Makassar (UNM) menjajaki kemungkinan jalinan kerja sama di bidang seni dan desain.

Hal tersebut ditandai kunjungan Tim Fakultas Seni dan Desain UNM Makassar ke Kabupaten Sidrap, Jumat (20/11/2020). Rombongan diterima Sekretaris Kabupaten Sidrap, Sudirman Bungi di ruang kerjanya, Lantai III Kantor Bupati Sidrap.

Tim UNM terdiri Wakil Dekan II, Dr. Agusalim Djirong, MT, Ketua Jurusan Seni Rupa dan Desain, Dr. Muhammad Saleh Husain, M.Si, Kepala Laboratorium Seni Rupa dan Desain, Dr Pangerang Paita Yunus dan Ketua Prodi Seni Tari, Rahma M, SPd MSn.

Agusalim Djirong mengatakan, UNM menawarkan jalinan kerja sama dengan dinas terkait di Kabupaten Sidrap, khususnya pengembangan kesenian dan kebudayaan serta desain bagi produk-produk UMKM.

"Potensi seni rupa, seni tari  dan seni lainnya coba kita kembangkan. Begitu pun kemampuan desain yang sangat dibutuhkan UMKM untuk kemasan produknya," lontarnya.

Agussalim menambahkan, UNM memiliki program untuk memfasilitasi siswa-siswa yang berbakat di bidang seni dan desain.  Dalam hal ini, sambungnya, dinas terkait bisa mengadakan lomba seni dan desain di mana pemenangnya mendapat sertifikat.

"Sertifikat ini menjadi modal untuk masuk UNM nantinya," sebut Agussalim.

Sementara Sekda Sidrap, Sudirman Bungi menyampaikan terima kasih atas tawaran kerja sama pihak UNM. "Pemda menemukan mitra yang tepat," ujarnya.

Sudirman mengatakan, Kabupaten Sidrap memiliki potensi bidang seni dan kebudayaan yang bisa dikembangkan. Apalagi, imbuhnya, saat ini Sidrap tengah menggalakkan sektor pariwisata.

"Selain itu produk-produk UMKM memang perlu didesain dan dipoles, sehingga kemasan-kemasan menjadi lebih menarik dan mudah dipasarkan," kata Sudirman.

Ia selanjutnya mengatakan, akan menindaklanjuti pertemuan tersebut dengan menyusun nota kesepahaman atau memorandum of understanding (MoU).

"Jadi program-programnya akan Kita pertajam dan dibuatkan MoU yang akan ditandatangani Bapak Bupati," tandasnya.

Turut hadir dalam rapat tersebut, Kadis Perdagangan dan Perindustrian Sidrap, Ahmad Dollah, Kabid Pariwisata Disporapar, Yasmin, Kabid Pembinaan Ketenagaan Disdikbud, Syamsuddin dan beberapa jajaran terkait.(Bah)

Pemkab Sidrap Terima Kunjungan Pemkab Wajo ,Ini Dua Poin Yang Di Bahas

Redaktur Bahri Layya


Metromilenial.com, Sidrap---
Pemerintah Kabupaten Sidrap menerima kunjungan Pemerintah Kabupaten Wajo, Kamis (19/11/2020). Rombongan diterima Sekretaris Kabupaten Sidrap, Sudirman Bungi, di ruang kerjanya, Lantai III Kantor Bupati Sidrap.

Tampak dalam rombongan Pemkab Wajo, Asisten l, Andi Ismirar Sentosa sekaligus ketua tim, Asisten lll, H. Narwis, Kepala Dinas Kesehatan, Dr. drg. Armin, dan Kabad Umum Muhammad Ilyas.

Pada kesempatan itu, kedua daerah berbagi informasi seputar Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP) dan kelembagaan rumah sakit umum.

"Kita sharing informasi terkait pengelolaan dan penganggaran tambahan penghasilan terutama kepada tenaga kesehatan dan keberadaan rumah sakit sebagai BLU UPTD yang berada secara struktural di bawah Dinas Kesehatan," terang Sudirman Bungi usai pertemuan.

"Alhamdulillah, Pemerintah Kabupaten Wajo mempercayakan kepada kita untuk berbagi informasi tentang pengelolaan organisasinya ke depan," imbuh Sudirman Bungi. 

Dalam kegiatan tersebut Sekda Sidrap didampingi Kepala BKAD Nasruddin Waris, Asisten l Andi Muh Faisal Burhanuddin, Asisten ll, Andi Faisal Ranggong, Asisten lll, Andi Rahmad Saleh, Kepala Inspektorat, Rohady Ramadhan, serta perwakilan instansi terkait.(Bah)

Kamis, 19 November 2020

Usai Apel Pagi, Kapolres Pangkep lakukan pemeriksaan kelengkapan perorangan

Redaktur Bahri Layya


Metromilenial.com,
Pangkep--- Polres Pangkep melakukan pemeriksaan kelengkapan perorangan di halaman Polres usai apel pagi, Kamis 19/11/2020.

Pemeriksaan kelengkapan dipimpin langsung oleh Kapolres Pangkep AKBP Endon Nurcahyo, S.I.K, yang didampingi oleh Wakapolres Pangkep Kompol Mustafa Sani,

Salah satu yang menjadi perhatian Kapolres adalah kelengkapan surat penggunaan senjata api anggota, pemeriksaan ini bertujuan untuk mengantisipasi munculnya kasus penyalahgunaan senpi yang berdampak hukum.

"Pemeriksaan kelengkapan adalah bersifat pengawasan dan pengendalian yang ditujukan kepada personil yang memegang senpi. Tujuan yang utama adalah mengantisipasi terjadinya penyalahgunaan senjata api dan amunisi oleh anggota" ujar Kapolres Pangkep.

Kapolres Pangkep menerima kunjungan silaturahmi pengurus Baznas Pangkep



Metromilenial.com,Sidrap--
Pangkep---Kapolres Pangkep AKBP Endon Nurcahyo, S.I.K, menerima kunjungan silaturahmi pengurus Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Pangkep di ruang kerja Kapolres. Kamis 19 Nopember 2020.

Kunjungan Baznas Kabupaten Pangkep dipimpin langsung oleh Ketua Baznas Kabupaten Pangkep H. Abu Bakar Safa bersama dengan pengurus Baznas. 

Kapolres Pangkep berharap agar kerjasama dengan Baznas selama ini yang telah terjalin dengan baik agar terus ditingkatkan karena selama ini zakat fitra personil Polres Pangkep disalurkan melalui Baznas.

"Semoga kedepannya hubungan kekeluargaan dengan pengurus Baznas bisa berjalan dengan baik dan ditingkatkan karena kami merasa terbantu dengan kehadiran baznas", ujar Kapolres

Rabu, 18 November 2020

Pengurus Masjid Al -Mubarak Gelar Maulid Nabi, Sudarmin Anggota DPRD Sidrap Di Apresiasi

Redaktur : Bahri Layya



Metromilenial.com,Sidrap---Pengurus dan Jamaah Masjid Al- Mubarak Kampung baru Kelurahan Batulappa, Kecamatan Watangpulu Sidrap, menggelar Peringatan Maulid Nabi Muhahammad SAW di Masjid Al-Mubarak,Rabu (18/11/2020) malam. Sebelumnya Pembacaan Ayat suci Al -Qur'an oleh Imam Safii dan pembacaan Barzanji dalam bahasa bugis dan bahasa Arab. Pembina sekaligus me Waqaf Lokasi Masjid Al -Mubarak , Drs Syafiuddin Andi Ahmad mengatakan pemberian nama Masjid ini merupakan amanah dari Alm. Anaknya Andi Hosni Mubarak sehingga awal pembangunan Masjid ini diberi nama Masjid Al- Mubarak. 
Untuk itu kami harapkan agar masjid ini dapat dijaga,dipelihara bersana warga untuk ditempati beribadah. A.Cacang panggilan akrabnya juga mengucapkan terinakasih kepada anggota DPRD Sidrap, Sudarmin SH yang hadir dan turut berpartisipasi dalam pembangunan Madjid ini. Ketua Panitia yang juga Ketua pembangunan Masjid Al- Mubarak, Arifin S.Pd, M.Si mengatakan berkat kerjasama semya jamaah dan warga kegiatan maulid Nabi Muhamnad ini  dapat terlaksana baik. Arifin juga Kepala Sekolah SDN 4 Carawali juga menyampaikan ucapan terimahkasih kepada anggota DPRD Sidrap,Sudarmin yang telah memperjuangkan anggaran APBD Sidrap untuk  pembangunan Masjid Al- Mubarak seperti yang kita lihat pemvangunan saat ini.Pembawa Hikmah Maulid Nabi Muhammad SAW ,Ustadz Ramdhani mengajak jamaah Masjid ini meneladani tingkah laku Nabi Muhammad SAW .Selain itu Ramdhani juga lebih jauh menguraikan tata cara wudhu dan shalat Nabi yang di sambut antusias jamaah dan diakhiri Doa. (Bah)

Pengurus Masjid Al -Mubarak Gelar Maulid Nabi, Sudarmin Anggota DPRD Sidrap Di Apresiasi




Metromilenial.com,Sidrap---Pengurus dan Jamaah Masjid Al- Mubarak Kampung baru Kelurahan Batulappa, Kecamatan Watangpulu Sidrap, menggelar Peringatan Maulid Nabi Muhahammad SAW di Masjid Al-Mubarak,Rabu (18/11/2020) malam. Sebelumnya Pembacaan Ayat suci Al -Qur'an oleh Imam Safii dan pembacaan Barzanji dalam bahasa bugis dan bahasa Arab. Pembina sekaligus me Waqaf Lokasi Masjid Al -Mubarak , Drs Syafiuddin Andi Ahmad mengatakan pemberian nama Masjid ini merupakan amanah dari Alm. Anaknya Muh.Khosni Mubarak sehingga awal pembangunan Madjid ini diberi nama Masjid Al- Mubarak. 
Untuk itu kami harapkan agar masjid ini dapat dijaga,dipelihara bersana warga untuk ditempati beribadah. A.Cacang panggilan akrabnya juga mengucapkan terinakasih kepada anggota DPRD Sidrap, Sudarmin SH yang hadir dan turut berpartisipasi dalam pembangunan Madjid ini. Ketua Panitia yang juga Ketua pembangunan Masjid Al- Mubarak, Arifin S.Pd, M.Si mengatakan berkat kerjasama semya jamaah dan warga kegiatan maulid Nabi Muhamnad ini  dapat terlaksana baik. Arifin juga Kepala Sekolah SDN 4 Carawali juga menyampaikan ucapan terimahkasih kepada anggota DPRD Sidrap,Sudarmin yang telah memperjuangkan anggaran APBD Sidrap untuk  pembangunan Masjid Al- Mubarak seperti yang kita lihat pemvangunan saat ini.Pembawa Hikmah Maulid Nabi Muhammad SAW ,Ustadz Ramdhani mengajak jamaah Masjid ini meneladani tingkah laku Nabi Muhammad SAW .Selain itu Ramdhani juga lebih jauh menguraikan tata cara wudhu dan shalat Nabi yang di sambut antusias jamaah dan diakhiri Doa. (Bah)

Lima Ranperda Lanjut Di Bahas DPRD ,Wabup Sidrap Sampaikan Tanggapan Bupati




Metromilenial.com,Sidrap--Rangkaian rapat paripurna DPRD Sidrap membahas lima ranperda, berlanjut Rabu (18/11/2020) sore di Gedung DPRD Sidrap.

Agendanya, tanggapan bupati atas pemandangan umum fraksi, dan jawaban Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda) DPRD atas pendapat bupati.

Rapat dipimpin Ketua DPRD Sidrap, H Ruslan didampingi Wakil Ketua I, Andi Sugiarno Bahri dan Wakil Ketua II, Kasman.

Dari lima ranperda yang digodok, tiga di antaranya merupakan prakarsa Pemkab Sidrap. Ranperda yang dimaksud yakni tentang APBD Tahun 2021, Ranperda tentang Rencana Detail Tata Ruang Kawasan Perkotaan Pangkajene tahun 2020-2040, dan Ranperda tentang Rencana Detail Tata Ruang Kawasan Perkotaan Uluale tahun 2020-2040.

Adapun Ranperda tentang Kepemudaan dan Ranperda Perlindungan dan Pemberdayaan Petani, merupakan inisiatif DPRD Sidrap.

Wakil Bupati Sidrap, H. Mahmud Yusuf yang menyampaikan tanggapan bupati, berterima kasih atas saran, kritikan, rekomendasi serta persetujuan dari anggota DPRD Sidrap yang tertuang dalam pemandangan umum fraksi.

“Akan menjadi pertimbangan dan rujukan pemerintah daerah untuk peningkatan kinerja penyelenggaraan pemerintahan dan peningkatan kualitas penyusunan produk hukum daerah,” ujar Mahmud.

Sementara itu, Pathuddin saat membacakan jawaban Bapemperda DPRD menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada bupati dan jajarannya yang telah menelaah substansi kedua ranperda inisiatif DPRD tersebut secara teliti dan mendalam.

“Terhadap substansi rancangan peraturan daerah yang bersifat teknis, DPRD sangat sepakat jika dibahas lebih rinci dalam pembahasan bersama dalam rapat-rapat panitia khusus DPRD,” katanya.

Tampak hadir dalam rapat tersebut, unsur forkopimda, staf ahli bupati dan para kepala OPD lingkup Pemkab Sidrap.(Bah)

Tujuh Fraksi DPRD Sidrap Setuju Tiga Ranperda Dibahas,Dihadiri Wabup

Redaktur: Bahri Layya



Metromilenial.com,Sidrap----Di Akhir tahun ini,DPRD Kabupaten Sidrap menggelar rapat paripurna dengan agenda pemandangan umum fraksi-fraksi terhadap tiga ranperda prakarsa pemerintah kabupaten, dan pendapat bupati atas dua ranperda inisiatif DPRD, Rabu (18/11/2020) pagi.

Rapat berlangsung di Gedung DPRD Sidrap di mana Wakil Ketua I DPRD Sidrap, Andi Sugiarno Bachri didaulat memimpin rapat. Tampak hadir, Wakil Bupati Sidrap, H Mahmud Yusuf, Ketua DPRD Sidrap H Ruslan, dan Wakil Ketua II, Kasman.

Tampak pula unsur forkopimda, staf ahli bupati dan para kepala OPD lingkup Pemkab Sidrap.

Mahmud Yusuf saat membacakan pendapat Bupati Sidrap menyampaikan terima kasih dan penghargaan atas usaha dan kerja keras DPRD berinisiatif menyusun dua ranperda yang secara urgensi merupakan aspirasi dan memiliki daya sentuh yang kuat dalam kehidupan masyarakat.


Dua raperda tersebut yaitu, Ranperda tentang Kepemudaan dan Ranperda Perlindungan dan Pemberdayaan Petani.

"Pada prinsipnya, Pemerintah Kabupaten Sidrap memiliki kesepahaman dan sependapat dengan substansi yang diatur dalam ranperda dimaksud, namun demikian terdapat hal-hal pokok yang harus dipahami bersama sehingga materi muatan pasal yang diatur sesuai dengan asas materi muatan perda dan asas pembentukan perda," terang Mahmud.

Sementara dalam rapat tersebut, tujuh fraksi di DPRD Sidrap menyepakati tiga ranperda untuk dibahas bersama sesuai perundang-undangan yang berlaku. Fraksi tersebut yakni, Fraksi Partai Nasdem, Fraksi Gerindra, Fraksi Partai Golkar, Fraksi Demokrat, Fraksi PKS, Fraksi Bela Umat dan Fraksi Sidrap Hebat.

Seluruh fraksi juga menyertakan beberapa catatan dan tanggapan. Catatan-catatan tersebut rencananya akan dijawab Bupati Sidrap dalam rapat paripurna selanjutnya.

Adapun tiga ranperda dimaksud yaitu, Ranperda tentang Anggaran pendapatan dan Belanja Daerah TA. 2021, Ranperda tentang Rencana Detail Tata Ruang Kawasan Perkotaan Pangkajene tahun 2020-2040, dan Ranperda tentang Rencana Detail Tata Ruang Kawasan Perkotaan Uluale tahun 2020-2040.(Bah)

Kapolres Pangkep Ajak Seluruh Elemen Masyarakat Ciptakan Pilkada Damai,Jelang Pilkada

Redaktur Bahri Layya


Metromilenial.com,
Pangkep- Menjaga kamtibmas jelang pilkada. Kapolres Pangkep menggelar silaturahmi ke Kantor Kecamatan Balocci, Rabu (18/11/2020).

Kapolres Pangkep, AKBP Endon Nurcahyo mengatakan silaturahmi ini dilakukan untuk senantiasa menjaga Kamtibmas di lingkungan masyarakat.

"Terutama saat ini, jelang Pilkada. Kita harapkan kerjasama semua komponen untuk mewujudkan pilkada yang damai dan kondusif," ungkapnya.

Selain itu, pihaknya juga mengimbau masyarakat dan pemerintah setempat untuk terus mengingatkan masyarakat akan penerapan protokol kesehatan ditengah pandemi ini.

Camat Balocci, Menerima langsung kunjungan mantan Kapolres Enrekang itu. Ia mengaku, sangat mengapreasisi wujud uoaya bersama dalam menciptakan pilkada yang damai, kondusif dan sehat. Dimana kunjungan Kapolres Pangkep itu juga dalam penerapan protokol kesehatan.

Rapat Koordinasi Dan Konsolidasi Kesiapan Pilkada, ini Harapan Kapolres Pangkep

Redaktur Bahri Layya


Metromilenial.com,
Pangkep-- bertempat di Ruang Pola Kantor Bupati Pangkep, dilaksanakan rapat Koordinasi dan Konsolidasi kesiapan Pilkada Kabupaten Pangkep. Rabu (18/11/20).

Rapat Koordinasi dan Konsolidasi kesiapan Pilkada Kabupaten Pangkep dilaksanakan untuk menyatukan langka dalam menghadapi Pilkada pada tanggal 9 Desember 2020 


Kapolres Pangkep AKBP Endon Nurcahyo, S.I.K, mengatakan bahwa Polres Pangkep bersama dengan Dandim 1421 Pangkep siap mengamankan pilkada serentak 2020 bersama dengan komponen masyarakat agar bisa berjalan aman dan sehat dengan tetap mematuhi protokol kesehatan.

"Mari bersama-sama mewujudkan Pilkada Damai dan sehat dengan tetap mematuhi protokol kesehatan", ujar Kapolres Pangkep.

Senada dengan itu  Dandim 1421 Pangkep Letkol. Inf. Adi Sabaruddin, S. Sos, siap bersinergi dengan Polres Pangkep dalam mewujudkan Pilkada yang aman dan kondusif, terangnya.

Hadir dalam rapat Koordinasi dan Konsolidasi kesiapan Pilkada Kabupaten Pangkep Asisten II Indrus Sira mewakili Bupati, Kapolres Pangkep, Dandim 1421 Pangkep, Kasi Intel Kejaksaan Negeri Andre Zulfikar,  Ketua Bawaslu, Komisioner KPUD Pangkep Saharauddin Hafid, Para Camat, Kapolsek, Dandramil se- Kabupaten Pangkep dan Masing-masing LO (Liasion Officer) Pasangan Calon Bupati / Wakil Bupati Pangkep.(Bah)

Kolaborasi Pemkab Sidrap, BPSDM Dan LKPP Sulsel Adakan Bintek Dan Ujian Pengadaan Barang Dan Jasa

Redaktur. Bahri Layya


Metromilenial.com,Sidrap---
Pemerintah Kabupaten Sidrap bekerjasama dengan Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) dan Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) Provinsi Sulsel, menggelar Bimbingan Teknis Pengadaan Barang/Jasa dan Ujian Sertifikasi Keahlian PBJ Pemerintah.

Pembukaan Kegiatan berlangsung Rabu (18/11/2020), di Kampus I BPSDM Provinsi Sulsel. Hadir, Sekertaris Daerah Sidrap, Sudirman Bungi, Sekretaris BPSDM Sulsel, Drs.Teken. MM, Anggota DPRD Sidrap Ahmad Salihin, dan Kepala BKPSDM Sidrap, Faisal Sehuddin. 


Selain itu, hadir para widyaiswara dari BPSDM dan LKPP Provinsi Sulsel, asisten, staf ahli dan kepala OPD lingkup Pemkab Sidrap. 

Kegiatan diikuti 30 peserta terdiri pejabat dan unsur pejabat administrasi Pemkab Sidrap, dilaksanakan selama empat hari dari Tanggal 18 sampai 21 November 2020.

Faisal Sehuddin, dalam laporannya mengatakan, bimtek bertujuan meningkatkan kompetensi, kualitas dan memperkuat kapasitas kelembagaan dan sumber daya manusia dalam perencanaan pengadaan barang/jasa pemerintah.

"Terlaksananya pengelolaan barang/jasa yang teransparan, efektif dan efesien kepada peserta sehingga bisa menghasilkan barang dan jasa yang tepat disetiap ruang yang dibelanjakan dapat terukur," jelasnya.

Sekertaris BPSDM Sulsel, Teken,  dalam sambutannya menekankan, ada delapan poin atau tugas pokok yang saat ini diteliti yang menjadi area resiko tinggi terjadinya tindak pidana korupsi.

Poin yang dimaksud yaitu, perencanaan dan penganggaran APBD, pengadaan barang jasa, pelayanan terpadu satu pintu, kapabilitas Apip, manajemen ASN, dana desa, optimalisasi pendapatan daerah, dan manajemen aset daerah.

"Poin-poin ini perlu menjadi perhatian. Sekarang kita berada pada posisi pengadaan barang dan jasa, apa yang dilakukan Pemerintah Kabupaten Sidrap melalui kegiatan saat ini sudah tepat, Saya berharap para peserta yang mengikuti bimtek ini dapat betul-betul mengikuti materi yang diberikan oleh narasumber yang telah berkopeten dalam bidang pengadaan barang/jasa," paparnya.

Sementara Sudirman Bungi yang mewakili Bupati Sidrap membuka kegiatan, berpesan kepada seluruh peserta ujian sertifikasi untuk bersungguh-sungguh mengikuti kegiatan tersebut. 

Sekda Sidrap itu juga berharap peserta bimtek agar menghilangkan pemikiran atau anggapan bahwa yang telah memiliki sertifikat pengadaan barang/jasa maka bahaya mendekat.

"Anggapan itu muncul karena kebanyakan masalah yang berurusan dengan aparat hukum yaitu panitia atau pejabat yang ditunjuk sebagai pelaksana pengadaan barang/jasa yang telah memiliki sertifikat, olehnya itu kebanyakan hanya mengikuti materi, tapi setelah ujian sengaja mencoba tidak lulus karena menghindari hal itu, pemikiran atau anggapan seperti itu salah," tuturnya.

Melalui kegiatan Bimtek pengadaan barang/jasa dan ujian sertifikasi keahlian PBJ ini, Sudirman berpesan kepada peserta agar kiranya dapat mengikuti materi dengan baik.

"Oleh karena itu diharapkan kepada seluruh peserta untuk mengikuti seluruh proses pembelajaran dengan tekun apa yang diberikan oleh narasumber nantinya," pungkas Sudirman.(Bah)

Selasa, 17 November 2020

Alat Uji KIR Dishub Sidrap Dikalibrasi Tim Kemenhub

Redaktur Bahri Layya


Metromilenial.com,Sidrap---
Tim dari Kementerian Perhubungan melalui Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Wilayah XIX Provinsi Sulselbar, berkunjung ke Kantor UPT Pengujian Kendaraan Bermotor (PKB) Sidrap, di Lawawoi Kecamatan Watang Pulu, Selasa (17/11/2020).

Kunjungan merek untuk melakukan kalibrasi seluruh alat uji kir yang dimiliki Dinas Perhubungan Sidrap. Kalibrasi adalah proses pengecekan dan pengaturan akurasi dari alat ukur dengan cara membandingkannya dengan standar alat tolak ukur.

Kedatangan tim disambut Kadis Perhubungan Sidrap H. Labengnga, Kabid Lalulintas dan Angkutan Darat Arif Sirajuddin, ST, Kepala UPT Pengujian Irwin Hatibu, ST, serta seluruh staf pengujian Dishub Sidrap. 


Tim Kalibrasi yang dipimpin Ahmad Yani menguji sembilan jenis alat peralatan uji KIR yang dimiliki Dishub Sidrap. Di antaranya Spedometer Taster, Brake Tester, Axle Load Meter, Side Slip Tester, CO-HC Tester dan Diesel Smoke Tesrter, Axle Play Detector, Headlight Taster, Tint Taster, Sound Level Taster.

Ditemui di sela kegiatan, Irwin Hatibu menjelaskan kalibrasi diperlukan untuk memastikan bahwa hasil alat pengukuran yang dilakukan harus akurat.

"Selain itu, juga dalam rangka memenuhi standar pelayanan kendaraan bermotor kepada masyarakat sehingga nantinya kendaraan masyarakat yang diuji di Dishub Sidrap dapat dijamin keselamatan, keamanan dan kelaikan jalannya," ujarnya.

Ditambahkannya, kalibrasi memberikan keabsahan dan kevalidan alat uji yang dimiliki Dishub Sidrap, apakah sudah sesuai dengan standar nasional pengujian.

"Kalibrasi juga dilakukan untuk mendapatkan akreditasi dari Kementerian Perhubungan nantinya," tutupnya.(Bah)

Alat Uji KIR Dishub Sidrap Dikalibrasi Tim Kemenhub

Redaktur Bahri Layya


Metromilenial.com,Sidrap---
Tim dari Kementerian Perhubungan melalui Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Wilayah XIX Provinsi Sulselbar, berkunjung ke Kantor UPT Pengujian Kendaraan Bermotor (PKB) Sidrap, di Lawawoi Kecamatan Watang Pulu, Selasa (17/11/2020).

Kunjungan merek untuk melakukan kalibrasi seluruh alat uji kir yang dimiliki Dinas Perhubungan Sidrap. Kalibrasi adalah proses pengecekan dan pengaturan akurasi dari alat ukur dengan cara membandingkannya dengan standar alat tolak ukur.

Kedatangan tim disambut Kadis Perhubungan Sidrap H. Labengnga, Kabid Lalulintas dan Angkutan Darat Arif Sirajuddin, ST, Kepala UPT Pengujian Irwin Hatibu, ST, serta seluruh staf pengujian Dishub Sidrap. 

Tim Kalibrasi yang dipimpin Ahmad Yani menguji sembilan jenis alat peralatan uji KIR yang dimiliki Dishub Sidrap. Di antaranya Spedometer Taster, Brake Tester, Axle Load Meter, Side Slip Tester, CO-HC Tester dan Diesel Smoke Tesrter, Axle Play Detector, Headlight Taster, Tint Taster, Sound Level Taster.

Ditemui di sela kegiatan, Irwin Hatibu menjelaskan kalibrasi diperlukan untuk memastikan bahwa hasil alat pengukuran yang dilakukan harus akurat.

"Selain itu, juga dalam rangka memenuhi standar pelayanan kendaraan bermotor kepada masyarakat sehingga nantinya kendaraan masyarakat yang diuji di Dishub Sidrap dapat dijamin keselamatan, keamanan dan kelaikan jalannya," ujarnya.

Ditambahkannya, kalibrasi memberikan keabsahan dan kevalidan alat uji yang dimiliki Dishub Sidrap, apakah sudah sesuai dengan standar nasional pengujian.

"Kalibrasi juga dilakukan untuk mendapatkan akreditasi dari Kementerian Perhubungan nantinya," tutupnya.(Bah)

Wakapolres Pangkep Hadiri Pelantikan Ketua DPRD Pangkep

Redaktur Bahri Layya


Metromilenial.com,
Pangkep- Wakapolres Pangkep, Kompol Mustafa Sani menghadiri pelaksanaan pelantikan Ketua DPRD Pangkep di Ruang Sidang DPRD Pangkep, Selasa (17/11/2020).

Wakapolres Pangkep duduk menghadiri pelaksanaan pelantikan itu bersama dengan unsur forkopimda. Wakapolres Pangkep, mengatakan bahwa kedepan dengan dilantikanya Ketua DPRD Pangkep yang baru sinergitas dapat terbangun lebih kuat lagi.

"Semoga sinergitas kita bersama bisa terbangun dengan baik. Selamat dan sukses juga untuk Ketua DPRD Pangkep yang baru," paparnya.

Ketua DPRD Pangkep, Haris Gani mengaku membutuhkan kerjasama semua sektor untuk menjadikan Pangkep lebih baik kedepannya.

Bangun Silaturahmi, Kapolres Pangkep Kunjungi Pimpinan STAIS DDI Pangkep

Redaktur Bahri Layya



Metromilenial.com,
Pangkep-- Tingkatkan silaturahim kamtibmas, Kapolres Pangkep melakukan silaturahim ke Pimpinan STAI DDI Pangkep, Selasa (17/11/2020).

Kapolres Pangkep, AKBP Endon Nurcahyo yang didampingi Kasat Binmas Polres Pangkep AKP M Yunus, mengaku silaturahim dengan Pimpinan STAIS DDI Pangkep Ustadz Abd Rahman Kombi dan staf.

"Pada kesempatan ini Kapolres sebagai orang baru di Pangkep mengenalkan diri dan selanjutnya mengajak kepada para tokoh masyarakat, tokoh agama, khusunya di STAI untuk berpartisipasi menjaga harkamtibmas di wil Pangkep," paparnya.

Terlebih lagi dikatakan, menjelang pilkada ini dan setelah Pilkada Bupati dan wakil bupati Kab Pangkep 2020 untuk tetap aman, tertib dan sehat.
Selain itu Kapolres Juga menghimbau untuk tetap menjaga prokes dengan melakukan 3M (Memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak ) dan menghinadari kerumunan agar terhindar dari Covid-19.

Jaga Kamtibmas Jelang Pilkada, ini yang dilakukan Kapolres Pangkep

Redaktur Bahri Layya


Metromilenial.com,
Pangkep---
Kapolres Pangkep AKBP Endon Nurcahyo, S.I.K, melakukan silaturahmi dengan para tokoh Masyarakat se-Kecamatan Labakkang di rumah adat Kalompoang, Senin 16/11/2020.

Dalam silaturahmi tersebut Kapolres didampingi oleh Kasat Bimmas Polres Pangkep AKP H. Mahmud Yunus.

Pada kesempatan tersebut Kapolres Menghimbau para tokoh Agama, Adat, serta tokoh adat untuk bersama-sama menjaga situasi kamtimbmas di wilayah Pangkep.

"Saya berharap kepada semua elemen masyarakat agar bersama-sama menjaga kamtibmas agar tetap aman, dan yang tidak kalah pentingnya adalah tetap mematuhi protokol kesehatan guna mencegah penyebaran covid-19", ujar Kapolres.

Dalam silaturahmi tersebut hadir ketua adat Labakkang Sawir, Camat Labakkang, para lurah/desa se-Kecamatan Labakkang.

Jaga Kamtibmas Jelang Pilkada, ini yang dilakukan Kapolres Pangkep

Redaktur Bahri Layya


Metromilenial.com,
Pangkep---
Kapolres Pangkep AKBP Endon Nurcahyo, S.I.K, melakukan silaturahmi dengan para tokoh Masyarakat se-Kecamatan Labakkang di rumah adat Kalompoang, Senin 16/11/2020.

Dalam silaturahmi tersebut Kapolres didampingi oleh Kasat Bimmas Polres Pangkep AKP H. Mahmud Yunus.

Pada kesempatan tersebut Kapolres Menghimbau para tokoh Agama, Adat, serta tokoh adat untuk bersama-sama menjaga situasi kamtimbmas di wilayah Pangkep.

"Saya berharap kepada semua elemen masyarakat agar bersama-sama menjaga kamtibmas agar tetap aman, dan yang tidak kalah pentingnya adalah tetap mematuhi protokol kesehatan guna mencegah penyebaran covid-19", ujar Kapolres.

Dalam silaturahmi tersebut hadir ketua adat Labakkang Sawir, Camat Labakkang, para lurah/desa se-Kecamatan Labakkang.