Jumat, 17 September 2021

KWT CITRA Tello Baru Makassar Dapat Bantuan Pemberdayaan Dari PLN



Metromilenial.com,Makassar---Kelompok wanita tani - KWT Citra, kelurahan Tello baru kecamatan Panakkukan Makassar, kian giat bercocok tanam dengan berbagai jenis tanaman seperti lombok, seladeri, terong, bawang,, tomat, bayam, kagkung, jahe dan lainnya. 

 Menariknya, hasil tanaman diolah jadi makanan kemasan seperti saus lombok, keripik bayam. Menurut ketua KWT Citra Hj. Rosmi Idris, industri rumahan ini dikelola berkat bantuan Corporate Social Responsibility - CSR, yang saat ini populer di sebut TJSL - Tanggung jawab sosial dan lingkungan PLN UIKL Sulawesi UPDK Tello, yang sudah 2 tahun diterima yakni 2020 dan 2021 ini. Dana bantuan pemberdayaan tersebut ucap Hj. Rosmi, diperuntukan untuk pengelolaan kebun, pengadaan bibit, alat produksi dan tahun ini rumah produksi dan pembenahan greandhouce KWT CITRA.


Menurut manajer Keuangan dan umum Unit pengendalian pembangkitan - UPDK Tello, Mustafa, bantuan pemberdayaan Tanggunh jawab sosial dan lingkungan diperuntukkan untuk pengembanhan Usaha Menengah kecil dan menengah agar mereka dan lebih termotivasi, berinovasi dan berkereasi mengembankan usahanya agar produk olahannya bisa bersain dan diterima di pasar moderen. Menurut Mustafa, selain bantuan dana juga UMKM dibina lewat berbagai pelstihan seperti, manajemen tata kelola keuangan, pemasaran, pembuatan kemasan dan sistim penjualan online.
Menurut Asisten menejer TJSL UIKL Sulawesi Tello, Takdir, seberapa besar mampaat bantuan pemberdayaan dari PLN akan terlihat dari aspek kegiatan, inovasi, kreasi dan peningkatan kesejahteraan bagi anggotanya dan masyarakat sekitar, ucap Takdir yang diamini pejabat pelaksanaan lingkungan Ahmad yoga Ismania.
Turut hadir di acara penyerahan bantuan tahap kedua yang dihelat jumat 17/9-2021 di Gazebo RT 05/E ORW XI tepian Sungai Tello baru, para ketua RT, Tokoh masyarakat, Kantibmas dan sejumlah mahasiwa PKL Universitas Muslim Indonesia - Makassar, ibu-ibu KWT Citra Tello baru.(Aris/Bahri)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar