Rabu, 29 April 2020

Kades Buranga Pro-Aktif Himbau Warganya Patuhi Petunjuk Pencegahan Penyebaran Covid-19

#dirumahaja-pakemasker



Metromilenial-Buranga, Ampibabo; Kepala Desa Buranga yang juga ketua Tim Relawan Covid-19 Irfan Dg. Makampa terus menghimbau warganya patuhi aturan pemerintah dalam memutus mata rantai penyebaran virus corona (covid-19) di desa tersebut.

"Mari kita terus bersatu untuk melawan virus tersebut agar segera pergi dari desa Buranga," tegasnya, seperti yang dilaporkan jurnalis Metromilenial Jam'un pada Rabu, 29/4/2020.

Menurut Irfan langkah pro-aktif yang dimaksud adalah mengingatkan agar warga tetap menjaga jarak dan berdiam di rumah, cuci tangan dengan sabun menggunakan air mengalir sebelum masuk ke rumah, serta menggunakan masker apabila ke luar rumah.

Sebab, menurutnya, bila masyarakat disiplin dan patuh dengan aturan yang sudah disampaikan pemerintah, mata rantai  penyebaran virus corona dapat diputus sehingga keberadaan virus tersebut benar-benar dapat dimatikan, setidaknya di desa Buranga.

"Kita ingin wabah ini segera beralu agar kehidupan di desa Buranga kembali normal seperti sebelum virus corona masuk Indonesia." (Jam'un)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar