Selasa, 31 Januari 2023

Bupati Pasangkayu Melantik 92 Pejabat Baru, Upaya Peningkatan Kinerja Pejabat Baru dan Regenarasi SDM




Metromilenial .com, Pasangkayu - Bupati Pasangkayu, H .Yaumil Ambo Djiwa kembali melantik 92 Pejabat baru di lingkup Pemda Pasangkayu di ruang pola kantor Bupati Pasangkayu selasa,10/01/2023.

Dari 92 Pejabat Baru yang di ambil sumpahnya, sebanyak 9 orang Eselon II, 45 orang Eselon III, dan 38 orang Eselon IV.

Dalam sambutannya Bupati Pasangkayu menyampaikan bahwa Rotasi ini di lakukan dalam rangka penyegaran dan upaya peningkatan kinerja serta regenerasi sumber daya manusia agar lebih maksimal dalam melaksankan pelayanan terhadap masyarakat.

“Proses mutasi adalah hal yang biasa, ini lumrah di lakukan dalam rangka peningkatan kinerja dan regenerasi Sumber Daya Manusia (SDM) untuk mencapai pelayanan yang oktimal”. Kata Yaumil saat mengawali sambutannya.

Lanjut Yaumil, iapun berpesan kepada seluruh Pejabat yang baru saja di lantik agar mampu menjaga amanah yang di embannya serta menjunjung tinggi profesionalisme dan loyal dalam bekerja.

Selain itu Bupati pasangkayu juga berpesan kepada seluruh ASN agar pro aktif dalam membangun suasana yang kondusif, bijak dalam bermedsos, terutama di masa fase tahun politik 2023 ini.

Adapun 7 kepala OPD yang di Rotasi, yakni Badaruddin yang sebelumnya menjabat sebagai Asisten I, kini sekarang menjabat sebagai Kepala Dinas Komunikasi, Informasi, persanadian dan statistik (Kominfopers) Pasangkayu.

Kemudian Masri Maddawali yang sebelummmya menjabat sebagai kepala Kesbangpol, kini menjabat sebagai kepala dinas koperasi, Perindustrian, dan Perdagangan Pasangkayu. Kepala Dinas Kesbangpol di jabat oleh Ardillah yang sebelumnya menjabat sebagai kepala dinas Perumahan Rakyat, kawasan Pemukiman dan Pertanahan Pasangkayu.

Selanjutnya Yunus Aslam yang sebelumnya sebagai kepala Kebudayaan dan Pariwisata Pasangkayu, Kini menjabat sebagai Asisten I, dan Kepala Dinas Dispudpar di Jabat oleh Suardi yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Dinas Komimfopers Pasangkayu.

Lainnya, Mujahid yang sebelumnya menjabat sebagai kepala dinas DLH, kini menjabat sebagai kepala dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Pemukiman dan Pertanahan Pasangkayu.

Terakhir Dasteri yang Sebelumnya menjabat sebagai kepala Dinas Koperindag Pasangkayu Kini menjabat sebagai staf ahli Bupati. (*/Baco.)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar